Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
DPRD Banjarbaru

Beberapa Kafe di Kota Banjarbaru Disidak Komisi II Terkait Setoran Pajak

Avatar
362
×

Beberapa Kafe di Kota Banjarbaru Disidak Komisi II Terkait Setoran Pajak

Sebarkan artikel ini
Ketua Komisi II DPRD Banjarbaru Gusti Rizky bersama pegawai BPPRD Banjarbaru melihat setoran pajak kafe, Senin (19/6/2023) malam. (Sumber Foto:Ari/koranbanjar.net)

Komisi II DPRD Banjarbaru sidak beberapa kafe guna mendorong optimalisasi penerimaan pajak restoran, Senin (19/6/2023) malam.

BANJARBARU,koranbanjar.net – Hal itu buntut adanya dugaan kebocoran pajak restoran disalah satu kafe di Banjarbaru.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Ketua Komisi II DPRD Banjarbaru Gusti Rizki menyampaikan bahwa nilai selisih dari setoran belum begitu besar.

“Masih bisa kita minta ke mereka untuk meningkatkan setoran sesuai pendapatan dan kemampuan mereka,” ucapnya.

Tak hanya itu, Rizki juga meminta untuk pemasangan Tapping Box di kafe maupun restoran di Banjarbaru.

Dengan dipasangnya tapping box, dapat menghindari kebocoran pajak di restoran di Banjarbaru.

Dengan sidak itu juga, lanjut Rizki, mampu mengoptimalisasi kinerja BPPRD dan mengejar potensi pajak restoran di Banjarbaru.

Sementara itu, Ketua BPPRD Banjarbaru Kemas Akhmad Rudi Indrajaya mengatakan, akan memastikan adanya pemasangan ratusan tapping box di kafe dan restoran di Banjarbaru.

“Ada 302 tapping box akan kita pasang di tahun ini. Saat ini baru 47 yang sudah terpasang,” katanya.

Demi meningkatkan optimalisasi pajak nantinya BPPRD turut bekerjasama dengan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu ( DPMPTSP ) terkait perizinan kafe dan restoran.

“Kafe baru yang ingin membuka usaha di Banjarbaru wajib untuk memasang tapping box,” sebutnya.(maf/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh