Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Balangan Kembangkan Puskesmas Ramah Anak

Avatar
238
×

Balangan Kembangkan Puskesmas Ramah Anak

Sebarkan artikel ini

Pemkab Balangan melalui Dinas Perberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Balangan bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Balangan, adakan pelatihan tenaga terlatih pemenuhan hak anak, bertujuan kembangkan puskesmas ramah anak di Kabupaten Balangan. Pelatihan bertempat di Aula Dinas Kesehatan, Senin (09/11/2020).

BALANGAN,koranbanjar.net – Kepala DP3A Kabupaten Balangan, Noor Aspariah mengatakan pelatihan ini diikuti oleh 15 orang.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Terdiri tiga orang dari Dinas Kesehatan,  satu orang dari Dinas Pengendalian Penduduk dan KB, kemudian 11 orang Kepala Puskesmas  di Kabupaten Balangan.

“Tujuan dari kegiatan ini untuk mendukung terwujudnya Kabupaten Layak Anak atau KLA Khususnya di klaster ke tiga, yaitu kesehatan, kesejahteraan dan pemenuhan hak anak,” jelas dia.

Aspariah berharap, ke depannya akan terwujud puskesmas ramah anak, baik di dalam fasilitas maupun pelayanan hak anak.

Selanjutnya, Kepala Bidang Pemenuhan Hak Anak DP3A Kabupaten Balangan, Mulidiah mengatakan, tahun 2019 hanya ada satu puskesmas yang sudah ramah anak, yaitu Puskesmas Kecamatan Paringin.

“Berikutnya ada 10 puskesmas lagi yang kita inisiasi untuk menjadi puskesmas ramah anak,” katanya.

Disamping itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Balangan, Erwan Mega Karya Latif mengatakan pihaknya sangat mendukung kegiatan.

“Pada dasarnya teman-teman di lapangan sudah melaksanakan hal-hal demikian, namun kelengkapan administrasinya kurang,” ujar dia.

Erwan menjelaskan kedepannya kegiatan seperti ini akan tetap dilanjutkan dengan memperhatikan dokumen agar terarsip dengan baik. (kominfobalangan/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh