Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Ayo serbu…, Book Fair Banjarbaru Siapkan Aneka Buku

Avatar
433
×

Ayo serbu…, Book Fair Banjarbaru Siapkan Aneka Buku

Sebarkan artikel ini

BANJARBARU – Kabar gembira bagi para penggemar baca buku di Banjarbaru dan sekitarnya. Banjarbaru Book Fair kembali hadir dan siap diserbu warga Banjarbaru maupun sekitarnya. Berbagai macam buku dijual murah dengan diskon menarik yang ditawarkan hingga 10 hari ke depan.

Book Fair kali ini merupakan yang ke empat kalinya diselenggaran Pemkot Banjarbaru. Even ini seperti dikatakan Walikota Banjarbaru, Nadjmi Adhani, agar minat baca warga Banjarbaru meningkat dari tahun ke tahun.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Namun pada Banjarbaru Book Fair ini, menurut dia, memiliki tantangan dari tahun sebelumnya, disebabkan era informasi digital yang makin mewabah di lapisan masyarakat membuat turunnya minat membaca buku.

“Untuk membuat even ini tetap diminati dan berkembang kita tambahkan beberapa pestival” ujar Nadjmi kepada wartawan usai pembukaan Banjarbaru Book Fair, Jumat (24/11) sore tadi.

Ada 6 pestival yang meramaikan Banjarbaru Book Fair pada kali ini. “Pestival Creative dan Culture Expo, Fashion Week, Rainy Day Literary pestival sastra di musim hujan, Food & Culinary ini pestival makanan khas Banjarbaru , juga ditambah pestival Flora & Fauna, sehingga even yang durasi waktu panjang menambah minat pengunjung datang ke sini,” papar Wali Kota.

Even Banjarbaru Book Fair ini disambut hangat masyarakat Kota Banjarbaru, salah satunya datang dari mahasiswi kedokteran, Winda.

Meurutnya, even ini sangat positif, karena menyediakan banyak buku beserta diskon yang ditawarkan.

“Ini sangat memfasilitasi kepada masyarakat yang haus membaca dengan  menawarkan harga yang murah,” ungkap Winda.

Walaupun, lanjutnya, buku-buku yang dijual sudah beragam dari berbagai usia, namun diharapkan tahun akan datang Book Fair menyediakan karya-karya tulis yang lebih lengkap.

Terkait keberadaan informasi digital yang sudah dianggap sudah mengalahkan bacaan-bacaan cetak, menurutnya peran buku tidak tergantikan walau globalisasi media sudah merajalela.

“Walaupun sosial media lebih menarik, namun ia tidak bisa menggantikan fungsi dari buku itu sendiri, karena buku mempunyai referensi yang jelas dan juga tidak semua yang ada di buku tersedia di internet,” terangnya.(dra/maf)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh