Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Aneh, Ada Pisang Berbuah di “Tengah Batang”

Avatar
577
×

Aneh, Ada Pisang Berbuah di “Tengah Batang”

Sebarkan artikel ini

Aneh sekaligus ajaib, begitulah kata yang pantas untuk menamakan pohon pisang yang ada di samping rumah Astina, warga Jalan Karamunting Banjarbaru ini. Pasalnya, jika pohon pisang pada umumnya berbuah di atas pucuknya. Namun, pisang ini berbuah di tengah batangnya, tidak di pucuk.

BANJARBARU, koranbanjar.net – Di tengah wabah corona (covid-19) yang kini, ke sampingkan dulu hal tersebut. Liat pohon pisang ini, memiliki buah yang keluar dari batangnya. Pohon pisang itu berada di Banjarbaru.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Tepat di samping rumah milik warga Banjarbaru Astina, pohon pisang miliknya berbuah di tengah batang (tidak di pucuk).

Sebagai pemiliknya, Astina mengatakan baru melihat juga, ia tak sengaja melihat pohon pisangnya berbuah di tengah batang, ia pun merasa aneh dan kebingungan.

“Hanyar ini telihati (baru ini juga melihatnya), makanya rasa aneh,” tulisnya di pesan singkat WhatsApp, Sabtu (25/4/2020) siang.

Ia mengatakan, mungkin pisang ini ada kelainan genetik atau terkena penyakit.

Saat ditanya apakah ada hubungannya dengan corona? Astina menjawab, mungkin. “Bisa jadi, pisang gen umpat takutan (ternyata ikut takut) makanya buahnya bersembunyi,” jawabnya dengan candaan.

Diketahui, pohon pisang aneh dan langka ini tumbuh di Komplek Rina Karya Jalan Karamunting Ujung Banjarbaru. (san/maf)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh