KANDANGAN, koranbanjar.net – Kolam renang Amandit Aquatic Center Kandangan mulai dibuka untuk masyarakat umum mulai hari ini, Senin (21/10/2019). Ada pelayanan khusus, tiap Jumat dibuka untuk perempuan, serta Senin dan Kamis untuk atlet renang HSS.
Kolam renang tersebut dibuka tiap hari pukul 08.00 sampai pukul 17.00 Wita. Tarif masuk pelajar per orang dikenakan 5000 ribu rupiah, masyarakat umum 7000 rupiah. Sedangkan Sabtu dan Minggu atau hari libur nasional, dikenai tarif 10000 rupiah, baik pelajar maupun masyarakat umum.

Kabid Pemuda dan Olahraga Disporapar HSS Fitri mengatakan, kolam renang satu-satunya di Kalimantan Selatan yang berstandar Internasional tersebut disediakan dua jenis pelayanan, yaitu pelayanan umum untuk masyarakat dan pelajar, serta pelayanan khusus kunjungan perempuan dan atlet.
Pelayanan khusus dipaparkan Fitri, tiap Jumat pukul 14.00 sampai 17.00 Wita dikhususkan kunjungan perempuan, sementara khusus atlet dikhususkan Senin dan Kamis.
Untuk atlet terangnya, Senin dan Kamis pukul 08.00 sampai pukul 17.00, tetapi untuk efektivitas latihan diberi waktu 2 jam setiap hari latihan.
“Ya, kita sediakan pelayanan setiap Jumat dari pukul 14.00 sampai 17.00 khusus wanita. Karena mungkin saja ada sebagian yang tidak bisa berkumpul dengan laki-laki,” terang Fitry kepada koranbanjar.net mengenai alasan pelayanan khusus perempuan tersebut.
Meski sudah ada pelayanan khusus perempuan tersebut, diungkapkannya hari selain itu juga masih terbuka bagi pengunjung laki-laki dan wanita.
Hari pertama dibuka untuk umum itu, Bupati HSS Achmad Fikry meninjau kondisi fasilitas kolam renang tersebut, sekaligus juga dilaksanakan syukuran. (yat)