Beri dukungan secara langsung, Wali Kota Banjarbaru meninjau kontingen Kota Banjarbaru berlaga di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Selatan XI di Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Jumat (11/11/2022).
HULUSUNGAISELATAN, koranbanjar.net – Dukungan langsung disampaikan Aditya saat menyaksikan babak final cabang olahraga voli indoor yang mempertemukan tim putri Banjarbaru melawan tim putri Tapin.
Hasil akhir, Tim Putri Banjarbaru berhasil meraih medali emas.
Aditya kembali dibuat terharu dan bangga dengan diraihnya medali emas cabang olahraga atletik tim putri, dan medali perak cabang olahraga atletik di kelas yang berbeda.
Tiga medali emas juga diraih oleh kontingen Kota Banjarbaru cabang olahraga panjat tebing, baik itu tim putra dan putri di kelas yang berbeda.
“Saya di sini ingin memberikan semangat kepada para atlet kita dari Banjarbaru yang sedang bertanding di event Porprov Kalsel,” katanya.
Jujur setelah seharian di sini, sambung dia, sangat bangga dan mengucapkan terima kasih atas perjuangan anak-anak kita.
“Medali emas, medali perunggu hingga medali perak, semuanya diraih. Ini sangat luar biasa,” ungkapnya.
Kemudian, Aditya memastikan telah menyiapkan bonus tambahan bagi para atlet yang telah dan akan menoreh medali juara.
“Bonus para atlet sudah kami siapkan. Nanti akan kita kalkulasi dengan jumlah medali yang didapat. Dan harapan kami bonus ini akan kita tambahkan dari ajang tahun sebelumnya,” sebutnya.
Dirinya juga berkesempatan menyerahkan medali perak dan piagam penghargaan yang berhasil diraih kontingen Banjarbaru cabang olahraga voli pasir putri.
Kehadiran Aditya di tempat pertandingan, didampingi Kepala Disporabudpar, Ahmad Yani Makkie, Kepala BP2RD Kemas Akhmad Rudy Indrajaya serta Ketua KONI Banjarbaru Gusti Rizky Alamsyah. (maf/dya)