Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Nasional

Ada Tol Bawah Laut di IKN, Kapan Dibangun?

Avatar
647
×

Ada Tol Bawah Laut di IKN, Kapan Dibangun?

Sebarkan artikel ini
Direktur Jenderal Bina Marga, Hedy Rahadian di Nusantara Sail 2023/Achmad Fauzi

Kementerian PUPR memastikan pembangunan tol bawah laut di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara tidak dalam waktu dekat ini. Pasalnya, PUPR tengah mendalami kajian detail engineering design (DED) tol bawah laut tersebut hingga 2024.

JAKARTA, Koranbanjar.net – Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR Hedy Rahadian mengatakan, nantinya pemerintah menggandeng konsultan asing untuk menggarap DED tol bawah laut tersebut.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Setelah 2024 konstruksinya. Ini hal baru bagi kita. Ekspektasinya, iya (melibatkan konsultan internasional). Karena dari kita, kan, banyak yang belum melihat model barangnya gimana,” ujarnya di GOR Bahtera Jaya Ancol, Jakarta, Sabtu (9/9/2023).

Hedy menuturkan, kekinian pihaknya tengah fokus pada pembangunan tol IKN di sisi barat yang ditargetkan selesai pada 2024. Hanya saja, operasional tol tersebut baru bisa dilakukan secara fungsional.

“Diharapkan paling tidak sudah fungsional dan bisa digunakan. Mungkin (kendaraannya) ada yang keluar dialihkan ke jalan nasional non-tol dulu karena ada seksi-seksi yang belum selesai,” ucap dia.

Sebelumnya, Ketua Satuan Tugas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN Danis H Sumadilaga mengatakan, pembangunan Jalan Tol IKN yang saat ini sudah berjalan terbagi dalam tiga seksi.

Seksi 3A Karangjoang-KKT Kariangau sepanjang 13,4 km, Seksi 3B KKT Kariangau-Simpang Tempadung sepanjang 7,32 km, dan Seksi 5A Simpang Tempadung-Jembatan Pulau Balang sepanjang 6,67 km.

Saat ini untuk progres pada Segmen 3A sebesar 12,33%, Seksi 3B sebesar 30,11%, dan Seksi 5A sebesar 37,39%. Ketiga seksi ini ditargetkan rampung pada pertengahan tahun 2024 pada sekitar bulan Juni atau Juli.

Sedangkan, untuk seksi 6A Riko-Rencana Outer Ring Road IKN dan Seksi 6B Rencana Outer Ring Road-Simpang 3 ITCI saat ini sudah dalam proses lelang paket pekerjaan.

Sementara untuk Seksi 1 ruas Bandara Sepinggan-Tol Balikpapan-Samarinda (Balsam) akan dilakukan lelang pada Oktober 2023 dengan target kontrak APDA Desember 2023 dan Seksi 5B-1 Segmen Jembatan Pulau Balang–Simpang Rencana Bandara VVIP serta Seksi 5B-2 Simpang Rencana Bandara VVIP–Riko akan mulai lelang pada September 2023 dengan target kontrak November tahun ini.

Untuk seksi 2, jalan tol IKN adalah bagian dari Tol Balsam. Sedangkan, untuk di seksi 4 disiapkan pembangunan terowongan bawah laut (immersed tunnel) untuk menjaga lingkungan, dan di seksi 4 juga disediakan dua lintasan untuk satwa, jadi ada semacam terowongan pendek.

(Suara.com)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh