Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Disiapkan Wisata Edukasi Baru di HSS

Avatar
387
×

Disiapkan Wisata Edukasi Baru di HSS

Sebarkan artikel ini

Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Hulu Sungai, Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) dan sejumlah perusahaan yang memiliki Izin Pinjam Pakai Kawasan Hutan (IPPKH) di wilayahnya, membangun wisata edukasi baru di Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS).

HULUSUNGAISELATAN, koranbanjar.net – Rencananya, kurang lebih seluas 4 hektar lahan di kawasan persemaian KPH Hulu Sungai, Desa Ambutun Kecamatan Telaga Langsat bakal dijadikan tempat wisata edukasi bagi masyarakat yang ingin berkunjung.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Langkah awal dilakukan dengan melaksanakan penanaman berbagai bibit tanaman buah-buahan, diantaranya bibit alpukat, mangga, durian, rambutan, dan langsat.

Bibit tanaman buah ini diberikan sejumlah perusahaan memiliki IPPKH, yakni PT Antang Gunung Meratus, Bhumi Rantau Energi, Energi Batubara Lestari, Kalimantan Prima Persada, Hasnur Riung Sinergi, serta PT Dwima Intiga.

“Semua IPPKH kita dorong agar bisa menanam disini agar mereka ikut berpartisipasi dalam gerakan revolusi hijau,” ucap Kepala KPH Hulu Sungai, Rudiono Herlambang, Jumat (12/2/2021).

Kepala KPH Hulu Sungai, Rudiono Herlambang (kanan) bersama PT Bhumi Rantau Energi menanaman bibit buah produktif. (Sumber foto : Nuha/koranbanjar.net)
Kepala KPH Hulu Sungai, Rudiono Herlambang (kanan) bersama PT Bhumi Rantau Energi menanaman bibit buah produktif. (Sumber foto : Nuha/koranbanjar.net)

Sejak pagi tadi, KPH Hulu Sungai bersama IPPKH melaksanakan penanaman bibit buah secara simbolis. Sedangkan untuk jumlah keseluruhan mencapai kurang lebih 600 bibit.

“Kita harapkan, 4 sampai 5 tahun lagi pohon ini subur dan tumbuh sehingga masyarakat yang datang berwisata bisa menikmati buah di sini,” harap Rudiono Herlambang.

Jika terdapat kerusakan pada bibit yang telah ditanam, pihaknya akan menyulam dengan bibit buah baru.

KPH Hulu Sungai juga telah menyiapkan tim untuk melakukan perawatan harian.

Rudiono Herlambang yakin, gerakan revolusi hijau ini mampu menarik minat masyarakat terlebih wisatawan dari luar daerah.

“Kami yakin ini akan menjadi primadona wisata baru di Kabupaten HSS,” pungkasnya.

Perwakilan IPPKH menyampaikan bahwa selain sebagai tempat wisata baru, lokasi itu diharapkan bisa bermanfaat bagi semua orang khususnya bagi masyarakat sekitar.

“Kita ikut membantu gerakan revolusi hijau, harapan ke depannya ini bermanfaat bagi masyarakat,” kata Operation Manager WA KTT PT Bhumi Rantau Energi, Yardi Aswan.

Bersama perusahaan IPPKH, pihaknya selalu mendukung kegiatan yang dilakukan oleh pemerintah, terlebih program penghijauan.

“Selain bibit, kalau memang diperlukan perluasan lahan dan dukungan lain kita siap membantu,” imbuhnya. (mj-030/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh