Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

3.040 Vaksin Sinovac Tiba di Tapin

Avatar
368
×

3.040 Vaksin Sinovac Tiba di Tapin

Sebarkan artikel ini

Sebanyak 3.040 vaksin Covid-19 merek Sinovac yang disalurkan melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kalimantan Selatan tiba di gudang farmasi Dinkes Tapin, Kamis (28/1/2021) siang. Vaksin itu akan didistribusikan ke 15 tempat pelayanan kesehatan di Tapin. Sebanyak 75 tenaga khusus pun disiapkan untuk penyuntikan vaksin.

TAPIN, koranbanjar.net – Kepala Dinkes Tapin, Alfian Yusuf mengatakan, vaksin itu di antaranya akan diberikan kepada 1.300 lebih tenaga kesehatan setempat.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Kabupaten Tapin (menerima vaksin Covid-19) untuk tahap pertama termin 2 sebanyak 3.040. Itu untuk tenaga kesehatan 1.300 sekian, tetapi jumlahnya dibulatkan menjadi 1.500. Jadi yang terdaftar dari kami hari ini ada 1.301. Tapi data ini terus di-update, karena menyesuaikan dengan jumlah umur, ibu hamil, dan ibu menyusui. Sisanya disimpan di penyimpanan,” ujarnya.

Ia menjelaskan, vaksin itu akan didistribusikan ke klinik Polres Tapin, Rumah sakit Datu Sanggul Rantau, dan 13 Puskesmas lainnya yang ada Tapin.

“Penjadwalan vaksinasinya masing-masing. Dinkes Tapin akan menyiapkan 75 orang tenaga khusus untuk penyuntikan, sampai hari ini yang sudah dilatih ada 21 orang,” jelasnya.

Rencananya, vaksinansi pertama di Tapin dijadwalkan pada Rabu (3/2/2021), di Pondopo Rantau Baru. Paling sedikit akan ada 10 orang pertama penerima vaksin, dan kemudian akan dilaporkan ke Kementerian Kesehatan.

“Saya sampaikan secara umum dulu, pencanangan disuntikan ke (anggota) Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), organisasi kemasyarakatan, organisasi keagamaan. Saya tidak bisa menyampaikan nama hari ini, karena harus verifikasi dan screening test dulu,” katanya.

Penerimaan vaksin Sinovac itu disertai dengan 3.100 alat suntik 0,5 ml, 61 kotak berisi alkohol swab, 50 safety box kertas ukuran 5 liter, 950 paket berisi APD, 105 apron one, dan 2 buku petunjuk teknis. (MJ-031/dny)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh