Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
KTV News

Status Kalsel Naik jadi Tanggap Darurat

Avatar
248
×

Status Kalsel Naik jadi Tanggap Darurat

Sebarkan artikel ini

Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor menaikkan status siaga darurat menjadi tanggap darurat, Jumat (15/1/2021).

BANJARBARU, koranbanjar.net – Banjir melanda sejumlah wilayah Kalsel, akibat tingginya intensitas hujan selama beberapa hari terakhir.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Untuk darurat bencana banjir, tanah longsor, angin puting beliung dan gelombang pasang menjadi status tanggap darurat,” ujar Paman Birin, sapaan akrabnya.

Menurut Kepala BPBD Kalsel Mujiyat, keputusan yang diambil sudah tepat dan sesuai aturan. Sebab, beberapa kabupaten sudah menaikkan status terlebih dulu.

Ia menjelaskan, dua wilayah yang telah menetapkan status siaga dan tanggap darurat adalah Kabupaten Banjar dan Kabupaten Tanah Laut.

“Ada empat daerah terparah yang dilanda banjir, yakni Kabupaten Banjar, Tanah Laut, Balangan dan Banjarbaru,” rincinya. (ykw)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh