Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Limbah Medis Dikelola Sesuai SOP Dan Protokol Di BBTKLPP Banjarbaru

Avatar
364
×

Limbah Medis Dikelola Sesuai SOP Dan Protokol Di BBTKLPP Banjarbaru

Sebarkan artikel ini

Limbah medis, dikelola sesuai standar operasional prosedur (SOP) dan protokol di Balai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BBTKLPP) Banjarbaru. Hal itu diungkapkan, Juru bicara (Jubir) Gugus Tugas Covid-19 Kalsel M. Muslim.

BANJARBARU, koranbanjar.net – Balai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BBTKLPP) Banjarbaru sebagai pengelola, karena pemeriksaan uji laboratorium Virus Corona (Covid-19) di Kalsel berada di tempat tersebut.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Terutama, limbah medis digunakan untuk yang diduga terkena Covid-19 dari hasil rapid test dan tes swab tiap daerah se-Kalsel. Akan di tes ulang, apakah hasilnya positif atau negatif.

“Limbah medik, dikelola sesuai dengan SOP dan protokol penanganan. BBTKLPP sebagai tempat pengujian dan aktivitas kimia lainnya, secara umum tentu sudah memiliki prasarananya sendiri terkait penanganan limbah,” ungkap Muslim, Kamis (30/4/2020) malam.

Dijelaskannya, ketika seperti situasi sekarang dimana angka kasus semakin tinggi dan meningkat, otomatis limbah yang dihasilkan juga ikut meningkat.

“Ini dapat didukung, diberikan alternatif dalam rangka pemusnahan terhadap limbah medik,” ucapnya.

Kata dia, dukungan pemerintah dalam penanganan limbah medis adalah kesiapan. Disamping itu, pemko sebagai tuan dari terletaknya lokasi itu berada yakni di ‘Kota Idaman’.

“Jika masih dibutuhkan, hal-hal yang berkaitan dengan penanganan hal seperti ini. Pemerintah, tentu akan mendukung sepenuhnya,” pungkasnya. (ykw/maf)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh