Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Firhan Dari Dishut Kalsel Sabet Medali 100K Extreme di Batulicin

Avatar
316
×

Firhan Dari Dishut Kalsel Sabet Medali 100K Extreme di Batulicin

Sebarkan artikel ini

BATULICIN,koranbanjar.net – Firhanuddin alias Firhan dari Dinas Kehutanan (Dishut) Kalsel, sukses mendapakan medali dalam 100K Extreme di Batulicin Kabupaten Tanah Bumbu, Minggu (23/2/2020).

Even gowes 100K Extreme diikuti juga Kepala Dinas Kehutanan Kalsel, Hanif Faisol Nurofiq beserta jajaran didominasi pasukan baju kuning bertuliskan “Banua Bergerak.” Mereka bersepeda menuju lapangan tembak Polres Tanah Bumbu untuk mengikuti dua ajang, balap sepeda 100K Extreme dan 20K Fun.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Wajah lelah bercampur bahagia terlihat di wajah Firhan, seorang tenaga kontrak pengamanan hutan (TKPH) Dishut Kalsel. Ia berhasil mencapai garis finish 100K dengan posisi ke – 69 dan berhak mendapatkan medali.

“Alhamdulillah, saya sangat bersyukur bisa mencapai finish ke-69. Usaha saya beberapa bulan ini latihan bersama pak Hanif dan teman-teman lainnya, membuahkan hasil yang baik. Teman-teman juga banyak sampai ke garis finish tanpa evakuasi dari panitia, meski tidak mendapatkan medali,” beber Firhan.

Ia mengutarakan sempat mengalami kesusahan mengimbangi sepeda yang ditunggangi. Karena, sebelumnya tidak pernah memakai sepeda balap selama latihan, tetapi menggunakan sepeda gunung. (dishutkalsel/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh