KOTABARU, koranbanjar.net- Dinas Lingkungan Hidup Daerah (DLHD) Kotabaru bekerjasama denan PT Mubadala Petroleum menggelar pelatihan daur ulang sampah kantong plastik di Hotel Grand Surya Kotabaru.
Pelatihan digelar selama dua hari, sejak Rabu (28/1/2020) sampai Kamis (29/1/2020).
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kotabaru Arif Fadilah mengatakan, dengan digelarnya pelatihan daur ulang sampah kantong plastik ini.
Tentu akan memberikan efek positif bagi para pengelola bank sampah yang berada di Kotabaru.
Melihat antusiasnya para peserta dalam mengikuti pelatihan ini, instansi itu berencana akan segera membuat jadwal untuk melakukan pelatihan di tempat terbuka.
“Agar seluruh masyarakat Kotabaru dapat memahami yang sebenarnya manfaat dari sampah plastik serta sampah lainnya,” katanya kepada koranbanjar.net Jumat (31/01/2020)
Lanjut Arif, untuk saat ini pengrajin daur ulang sampah di Kotabaru masih sangat kurang, berbeda dengan daerah-daerah lainnya.
Padahal menurut dia itu bisa menambah penghasilan bagi masyarakat dan menunjang ekonomi masyarakat sekitar.
“Daur ulang sampah ini bisa menambah nilai ekonomis bagi para pelakunya, dan saya berharap setelah para warga yang mengikuti pelatihan kemarin bisa dapat mengembangkan terus,” katanya.
Mudah-mudahan juga semakin banyak warganya yang berminat untuk ikut mengelola sampah mendaur ulang sampah menjadi barang-barang berharga. (cah/dya)