BANJARMASIN, koranbanjar.net – Warga tampaknya harus benar-benar waspada. Kebakaran terjadi secara beruntun dalam satu pekan ini. Kali ini api melumat kawasan permukiman di Jalan Basirih Kawasan Trisakti Komplek Yuka, RT. 03 RW. 01 Kecamatan Banjarmasin Barat, Sabtu (24/08/19) dinihari sekitar pukul 04.00 Wita.
Sebanyak 7 rumah dan 1 kios yang terdiri dari 8 Kepala Keluarga (KK) dan 25 jiwa, ludes jadi arang. Kerugian ditaksir ratusan juta rupiah.
Kalak BPBD Banjarmasin Drs H.M Hilmi MM, mengatakan, kebakaran ini merupakan yang kedua kali di daerah yang sama.
“Kami menerima informasi mulai pukul 04.00 Wita, pemadam berdatangan sekitar Pukul 04.25 – 05.50 Wita,”ujarnya.
Dugaan sementara penyebab api dari salah satu rumah warga karena arus listrik.
Sementara itu, Ansari (40) salah satu warga yang rumahnya ikut hangus dalam kejadian itu mengatakan, api tersebut berasal dari rumah kosong.
“Kejadiannya begitu cepat. Saya sempat merasa seperti mimpi, karena terjadi saat masih tertidur lelap,” kisahnya.
Menurutnya, begitu cepatnya api membesar lantaran rumah warga banyak terbuat dari kayu. Ditambah musim kering yang membuat bangunan gampang terbakar. (ags)