Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Utuh Aluh HSS Ditargetkan Masuk 6 Besar Nanang Galuh Kalsel

Avatar
614
×

Utuh Aluh HSS Ditargetkan Masuk 6 Besar Nanang Galuh Kalsel

Sebarkan artikel ini

KANDANGAN, koranbanjar.net – Pemilihan Utuh Aluh Hulu Sungai Selatan 2019 sudah mulai tahapan pendaftaran. Utuh Aluh yang yang terpilih nantinya diharapkan dapat berbicara banyak saat mewakili Kabupaten Hulu Sungai Selatan di ajang Nanang Galuh Provinsi Kalsel.

Untuk mempersiapkan itu, Pawadahan Utuh Aluh melakukan Sosialisasi Pemilihan Utuh Aluh Hulu Sungai Selatan 2019, di aula Sehati Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Sabtu (29/6/2019) pagi.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Kasi Budaya, Bidang Kebudayaan Disdik HSS Heri Parmanto menerangkan, pencapaian tertinggi perwakilan HSS di ajang provinsi hanya masuk 10 besar, sementara pada 2017 dan 2018 tidak masuk 10 besar. Untuk itu diharapkan 2019 ini setidaknya masuk 6 besar.

“Kalau bisa ya juara lah, tapi harapannya minimal masuk 6 besar dulu,” ucap Heri kepada koranbanjar.net di sela-sela kegiatan.

Ia mengatakan, dari finalis seleksi Utuh Aluh Hulu Sungai Selatan 2019 nantinya akan dipilih nomor 1 terbaik yang akan mewakili HSS di tingkat provinsi.

Selain itu, Heri menambahkan, tujuan Pemilihan Utuh Aluh Hulu Sungai Selatan ini untuk melestarikan seni dan budaya daerah di kalangan generasi pemuda di Kabupaten HSS.

Ketua panitia pemilihan Utuh Aluh Hulu Sungai Selatan 2019, M Syarif mengatakan pihaknya ingin serius dalam mencari orang yang benar-benar berkualitas agar mendapatkan juara 1 Nanang Galuh Kalsel nantinya.

Ia memaparkan, utamanya dari segi postur tubuh laki-laki minimal 170 sentimeter dan perempuan 165 sentimeter. Dari segi kemampuan pastinya cerdas, komunikatif dan memahami tentang kebudayaan di HSS.

Pendaftaran pemilihan Utuh Aluh Hulu Sungai Selatan 2019 ditutup Senin (1/6/2019) mendatang dan akan dilakukan technical meeting pada Rabu (6/6/2019) serta seleksi dijadwalkan pada 8, 9 dan 10 Juli 2019. (yat/dra)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh