BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Para seniman di Kota Banjarbaru tak lama lagi semakin dapat bernafas lega untuk dapat menggelar berbagai kegiatan kesenian. Pasalnya, renovasi bangunan lama yang selama ini terkesan mubazir, Mess L, sudah hampir rampung hingga mencapai progress pengerjaan 90 persen. Adapun renovasi yang dilakukan masih menerapkan konsep lama.
Bangunan Mess L banyak meliliki catatan sejarah Banjarbaru pada zaman dahulu. Tahap pembangunan yang sudah mencapai 90 persen, sudah disiapkan festival untuk mengisi kegiatan seni budaya.
“Saat ini progres mencapai 90 persen, termasuk pengerjaan paving blok semua. Target bisa dipakai pada awal bulan untuk Festival Literary Rainy Day,” ucap Walikota Banjarbaru Nadjmi Adhani saat ditemui di kantornya, Selasa (27/11/2018).
Namun, menurut Nadjmi, walaupun sudah 90 persen pembangunan Mess L, masih terkendala aliran listrik yang belum terpasang. “Tapi aliran listrik belum terselesaikan, paling lambat akan bisa digunakan pada 15 Desember nanti,” ungkapnya.
Dengan dibangun Mess L akan bisa dimaksimalkan untuk kegiatan Seni Budaya yang ada di Kota Banjarbaru. “Untuk keseluruhan tuntasnya pada tahun depan, dan nanti di bagian belakang, juga akan kita buat panggung,” ujarnya.
Selain itu, Najdmi juga akan menyiapkan sekretariat atau tim untuk pemanfaatan bangunan Mess L tersebut. “Pembentukan itu untuk kegiatan seni, jadi ada penempatannya,” pungkas dia.(maf/sir)