Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Banjarbaru

Pemko Banjarbaru Jalin Kerja Sama dengan IBITEK Perkuat Kajian Investasi

Avatar
250
×

Pemko Banjarbaru Jalin Kerja Sama dengan IBITEK Perkuat Kajian Investasi

Sebarkan artikel ini
Penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) dilakukan oleh Penjabat (Pj.) Wali Kota Banjarbaru Subhan Nor Yaumil, Selasa (15/4/2025) di Aula Gawi Sabarataan. (Sumber Foto: MC Banjarbaru)

Pemerintah Kota Banjarbaru resmi menjalin kerjasama dengan Institut Bisnis dan Teknologi Kalimantan (IBITEK) untuk memperkuat dasar legal dan akademik dalam pengambilan kebijakan, khususnya terkait kajian investasi dan penambahan penyertaan modal pada PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Selatan.

BANJARBARU,koranbanjar.net – Penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) dilakukan oleh Penjabat (Pj.) Wali Kota Banjarbaru Subhan Nor Yaumil, Selasa (15/4/2025) di Aula Gawi Sabarataan.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Pj. Wali Kota Subhan Nor Yaumil menekankan pentingnya kerjasama ini dalam pengembangan ekonomi Banjarbaru.

“Kerjasama dengan IBITEK ini sangat penting karena kami meyakini peran perguruan tinggi sebagai mitra strategis dapat memberikan kontribusi besar,” katanya.

Kontribusi dalam bentuk kajian objektif, naskah akademik yang dapat dipertanggungjawabkan, kata dia, serta rekomendasi yang berdasarkan data dan analisis ilmiah.

Ia berharap kolaborasi ini menghasilkan dokumen-dokumen berkualitas yang memenuhi aspek regulasi dan administrasi, serta mencerminkan transparansi dan akuntabilitas.

“Semoga kerjasama ini menjadi awal dari kolaborasi strategis lainnya antara dunia akademik dan Pemerintah Daerah dalam mendorong kemajuan Kota Banjarbaru,” tutup Subhan. (maf/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh