Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Siswa SDN 5 Komet Meriahkan Kemerdekaan Dengan Rangkaian Kegiatan

Avatar
336
×

Siswa SDN 5 Komet Meriahkan Kemerdekaan Dengan Rangkaian Kegiatan

Sebarkan artikel ini

BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan ke-73 Republik Indonesia, SD Negeri 5 Komet, yang berada di Jalan Cengkeh Nomor 46 RT 02 Kelurahan Komet Kota Banjarbaru, mengadakan berbagai rangkaian acara dan lomba untuk mengisi kegiatan Sabtu (18/08) pagi.

Riuh keceriaan siswa dan siswi SDN 5 Komet ini terdengar kala dimulainya lomba. Hiasan bendera merah putih menghiasi pipi para siswa dan siswi yang melakukan pembukaan acara dengan gerak jalan dari SDN 5 Komet menuju lapangan depan Balai Kota Banjarbaru bersama para guru dan orangtua siswi.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Setelah itu, acara pun berlanjut ke lomba, seperti lomba mewarnai, menulis puisi, makan kerupuk, dan tarik tambang. Lomba tersebut disesuaikan dengan tingkat kelas mereka masing-masing.

Menurut Kepala Sekolah SDN 5 Komet, Hj. Sri Suhartinah, kegiatan ini hasil kerjasama yang baik antara sekolah dengan paguyuban (wali murid).

“Yang mana setiap ada peringatan hari besar nasional biasa kami adakan kegiatan, baik 17 Agustusan, Hari Kartini dan juga hari nasional lain,” ungkapnya.

Pada masa pertumbuhan seperti sekarang ini, lanjutnya, diharapkan para murid dapat belajar bersosialisasi dan belajar bekerjasama, yang nantinya akan berguna di masa yang akan datang,” tutupnya.

Dita, Ketua paguyuban 4A menuturkan acaranya seru ini sekali. “Lombanya dipilih oleh paguyuban dengan sekolah langsung, dan disesuaikan dengan tingkat kelasnya, jadi baik murid, guru maupun orang tua semua membaur dan ikut turut serta meramaikan kegiatan ini” tuturnya.

Dita juga menambahkan selama ini pihak sekolah dan paguyuban komunikasinya sangat baik, jadi selaku orangtua siswa, mereka bisa tahu perkembangan anak di sekolah seperti apa.

“Ke depannya semoga terus berlanjut silaturahmi ini selalu terjaga dan memberikan manfaat yang baik bagi anak-anak,” pungkas Dita.(ren/ana)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh