Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Tabalong

TPA Al Munawwarah di Talaga Itar Diresmikan Bupati Tabalong

Avatar
396
×

TPA Al Munawwarah di Talaga Itar Diresmikan Bupati Tabalong

Sebarkan artikel ini
Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani saat meninjau kondisi gedung TPA Al Munawarah (foto : arif/koranbanjar.net)

Taman Pendidikan Alquran Al Munawwarah di Desa Talaga Itar RT 1, Kecamatan Kelua, Kabupaten Tabalong diresmikan Bupati Tabalong.

TABALONG, koranbanjar.net – Peresmian tersebut ditandai dengan pengguntingan pita dan penandatanganan prasasti langsung oleh Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani, Rabu (12/04/2023).

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Salah satu Pengajar TPA Al Munawwarah, Ahmad mengatakan, usai diresmikan ia berharap keberadaan TPA ini mampu mencetak generasi yang islami.

“Mudah-mudahan TPA Al Munawarah ini mampu mencetak generasi islami yang Qurani yang sukses dunia akhirat, memberikan manfaat yang sebesar-besarnya kepada kita semua terutama untuk generasi penerus,” ujarnya.

Ia mengungkapkan, semenjak Masjid Al Munawwarah dilakukan perehaban keberadaan TPA yang berada dilingkungan Masjid juga ikut dibongkar.

Sehingga kurang lebih sekitar 13 tahun, pembelajaran bagi santri dan santriwati dilaksanakan di rumah salah satu pengajar sembari menunggu proses pembangunan gedung TPA selesai.

“Alhamdulillah hari ini TPA Al Munawarah telah diresmikan dan sudah bisa ditempati dari sekarang sampai masa yang akan mendatang,” ungkapnya.

Dirinya menambahkan, pembangunan gedung TPA berkat kegigihan warga setempat karena melihat perkembangan santri yang sangat banyak yang menjadi inisiatif untuk dipercepat.

“Untuk pendanaannya itu pertama dari swadaya masyarakat yang penggalangannya bisa ada melalui pembagian amplop, kemudian dari pencarian dana melalui undangan makan sambil beramal dan wakaf-wakaf yang terus diberikan oleh para dermawan,” tambahnya.

Diketahui, saat ini jumlah santri dan santriwati di TPA Al Munawwarah berjumlah sebanyak 250 orang, sedangkan tenaga pengajar sebanyak 26 orang.

Dalam kesempatan itu, Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani turut mendampingi Camat Kelua Suwandi, Danramil 1008-05/Kelua Kapten Inf Hartoto, Kapolsek Kelua, Iptu Dedy Indarto, Ketua MUI Tabalong Sabilal Rusdi.

(anb/rth)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh