Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
DPRD Balangan

Dewan Balangan Soroti Pembangunan Jembatan dan Rusaknya Jalan Kabupaten

Avatar
616
×

Dewan Balangan Soroti Pembangunan Jembatan dan Rusaknya Jalan Kabupaten

Sebarkan artikel ini
Komisi II DPRD Balangan Dadang Edi Fajeri. (Foto: fitri/koranbanjar.net)

DPRD Balangan menyoroti Proses perbaikan jembatan dan rusaknya jalan alternatif di Kecamatan Paringin dan Paringin Selatan.

BALANGAN,koranbanjar.net – Sesuai jadwal pekerjaan Jembatan Paringin diperkirakan Akhir desember 2021 ini selesai.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Namun banyak keluhan warga melihat proses pekerjaan yang terkesan lamban dan dikhatirkan tidak sesuai target.

Dampak dari perbaikan ini jalur alternatif yang mengunakan jalan kabupaten akhirnya rusak parah.

Hal ini menjadi perhatian para wakil rakyat Balangan yang menerima aspirasi warga dan memami bahwa kondisi jembatan dan jalan ini harus menjadi perhatian pemerintah karena digunakan masyarakat untuk aktivitas sehari-hari.

“Infrastruktur jalan sangat penting bagi masyarakat. Karena selain alat transportasi, jalan juga merupakan urat nadi perekonomian,” ucap Dadang Edi Fajeri , Komisi III DPRD Balangan, Selasa (15/12/2021)

Untuk perbaikan jembatan Paringin, terang dia, DPRD Balangan inten melakukan pengawasan sampai pengerjaan selesai nanti dan berharap para pekerja jembatan paringin ini agar sesuai dengan target rambung nya pengerjaan.

Kepada pemerintah, politisi golkar ini meminta agar jalan milik kabupaten yang dijadikan jalur alternatif bisa diperhatikan pemeliharaannya agar saat selesai jembatan paringin, jalan kabupaten ini bisa cepat diperbaiki dan dikembalikan kondisi jalan seperti semula.

Dia mengatakan akan mendorong perbaikan jalan di Balangan melalui DPRD.

“Sebagai wakil rakyat kita akan berjuang untuk memastikan pelayanan bagi masyarakat Balangan, terutama dalam hal infrastruktur, DPRD melalui Fraksi akan tetap mengawal dan mendukung program pembangunan memajukan Balangan tentunya dengan besinergi bersama pemerintah ,” ujar Dadang. (vit/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh