Baca Burdah keliling desa dilakukan warga Desa Sungai Sipai Kecamatan Martapura Kabupaten Banjar dalam upaya tolak bala mengatasi pandemi covid-19, Sabtu (14/8/2021) sekitar pukul 20.30 Wita.
BANJAR,koranbanjar.net – Pembacaan salawat Burdah merupakan tradisi warga Nahdliyin degan maksud mendapatkan rahmat dan pertolongan kepada Allah SWT dalam menghadapi permasalahan.
Pembacaan syair salawat Burdah sebagai sanjungan terhadap Nabi Besar Muhammad SAW dengan berkeliling desa, dilaksanakan warga di berbagai pelosok di Kabupaten Banjar termasuk pula warga di Desa Sungai Sipai bersama remaja Masjid Sabilus Sa’adah.
Pembacaan Burdah mengelilingi kawasan kampung setempat ini diikuti anggota Barisan Pemadam Kebakaran (BPK) Menpat, BPK Merpati, BPK SJV (Sungai Sipai Jalan Veteran).
Nampak, kegiatan yang menjadi budaya warga Nadhatul Ulama ini dipimpin langsung oleh Ustad Insan dari Kecamatan Cempaka Kota Banjarbaru.
Acara pembacaan Burdah di Desa Sungai Sipai dimulai usai salat Isya atau diawali sekitar pukul 20.30 Wita hingga selesai.
“Kita mulai dari Posko BPK Menpat Martapura dan berakhir di depan rumah saudara Aminullah, ketua Majelis Nurrahman Sungai Sipai,” kata Ahmad Ramadhani, koordinator kegiatan yang juga wakil ketua BPK SJV.
Burdah keliling dilaksanakan dengan tetap memperhatikan dan menerapkan protokol kesehatan. (dya)
Alhamdulillah