Sudah 4 tahun terakhir ini, Jalan HM Ruslan yang terletak di perbatasan Desa Bantuil dan Desa Sungai Tunjang, Kecamatan Cerbon, Kabupaten Barito Kuala ini tak pernah tersentuh perbaikan.
BATOLA, koranbanjar.net – Penelusuran koranbanjar.net, Minggu (27/06/2021), kondisi Jalan HM Ruslan mengalami kerusakan sejauh ±2 kilometer, sehingga akses warga kesusahan untuk melintasi jalan tersebut.
Aspal jalan sudah banyak yang terkelupas, bahkan batu-batu gunung yang berada di lapisan bawah justru muncul ke permukaan jalan. Selain itu, ruas jalan juga banyak yang berlubang.
“Jalan itu sudah rusak sejak 4 tahun lalu rusak, berbagai upaya telah dilakukan warga untuk meminimalisir kerusakan jalan, tapi apabila kena hujan kembali lagi rusak,” ujar Badan Perwakilan Desa Bantuil, Abdul Kadir Munsi.
Dijelaskan, jalan rusak diakibatkan sering dilintasi truk bermuatan berat, dan keadaan itu berlangsung selama 4 tahun. Sebab jalan ini pernah dipakai untuk akses jalan kendaraan pengangkut sawit.(mj39/sir)