Banjar  

Kebocoran Pipa HDPE Jalan Gubernur Syarkawi, Ini Wilayah Terdampak

Pipa HDPE diameter 500mm. (Foto: Humas PTAM Intan Banjar/Koranbanjar.net)
Pipa HDPE diameter 500mm. (Foto: Humas PTAM Intan Banjar/Koranbanjar.net)

Sehubungan dengan terjadinya kebocoran pipa HDPE diameter 500mm di Jalan Gubernur Syarkawi, Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar mengakibatkan terganggunya penyaluran aliran distribusi air bersih ke beberapa pelanggan PT Air Minum Intan Banjar (Perseroda) di sebagian wilayah Kabupaten Banjar.

BANJAR, koranbanjar.netMelalui pengumuman yang disampaikan Bagian Humas PT Air Minum Intan Banjar Nomor 31/Humas-SDM/VII/2023, perbaikan kebocoran pipa HDPE diameter 500mm di Jalan Gubernur Syarkawi dilaksanakan pada Rabu (26/7/2023) mulai pukul 22.00 Wita sampai selesai.

Adapun wilayah pelanggan PT Air Minum Intan Banjar yang terganggu penyaluran aliran distribusi air bersih dikarenakan perbaikan pipa HDPE diameter 500mm di Jalan Gubernur Syarkawi, meliputi:

Seluruh pengaliran dan distribusi sepanjang Jalan Pemajatan Gambut;

Seluruh pengaliran dan distribusi Manarap;

Seulruh pengaliran dan distribusi Kertak Hanyar;

Seluruh pengaliran dan distribusi Sungai Tabuk;

Seluruh pengaliran dan distribusi Gudang Hirang;

Seluruh pengaliran dan distribusi Sungai Lulut;

Seluruh pengaliran dan distribusi Martapura Lama.

Estimasi pengerjaan perbaikan pipa HDPE diameter 500mm di Jalan Gubernur Syarkawi berlangsung selama kurang lebih 24 (dua puluh empat) jam dan normalisasi tekanan air menyesuaikan kondisi di lapangan.

Atas terganggunya pendistribusian air ini, pihak manajemen PT Air Minum Intan Banjar menyampaikan permohonan maaf kepada pelanggan di wilayah tersebut. (Bay)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *