Webinar Literasi Digital Kota Banjarbaru; Tips & Trick Bertransaksi Secara Digital Dengan Mudah dan Aman

Webinar Literasi Digital Kota Banjarbaru
Webinar Literasi Digital Kota Banjarbaru

Kementerian Komunikasi dan Informatika mengadakan webinar bertema “Tips & Trick Bertransaksi Secara Digital Dengan Mudah dan Aman” di Kota Banjarbaru, Selasa (22/6/2021) pukul 14.00 Wita.

BANJARBARU, Koranbanjar.net – Acara dibuka oleh Walikota Banjarbaru, Wartono ini menampilkan sejumlah pembicara kompeten.

Dalam diskusi ini dipandu oleh moderator Rio Brama yang menghadirkan narasumber pertama yaitu Andi Riza Syafarani yang menyampaikan materi tentang “Tren Pekerjaan Dan Usaha Di Dunia Digital ”

“Gunakan internet untuk mencari pengetahuan dan sumber ide, pintar dan bijak menanggapi berita, tidak menyebarkan keburukan atau informasi tidak benar, dan gunakan internet sebagai media promosi bisnis atau personal branding,” tuturnya

Trend pekerjaan masa kini yg ditunjang oleh literasi digital skill, yaitu digital analyst, desainer, content creator, dan enterpreneur.

Narasumber kedua, Alifta Kartiko yang menyampaikan materi tentang “Jenis-jenis Penipuan Di Internet dan Cara Menghindarinya ”

“Hoax adalah informasi bohong. Motif penyebaran hoax biasanya seperti, Bentuk partisipasi, Pengakuan atau eksistensi, profit, provokasi, dan propaganda politik. Bahaya hoax dapat memicu munculnya keributan, keresahan, perselisihan bahkan ujaran kebencian,” pungkasnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *