Tak Berkategori  

Wakil Ketua KPK: Pengelolaan SDA Di Kalsel Banyak Pelanggaran

BANJARMASIN, koranbanjar.net – Wakil Ketua KPK, Laode M Syarif sebut pengelolaan sumber daya alam (SDA) di Kalimantan Selatan masih banyak pelanggaran.

Itu ia ungkapkan saat di acara Korupsi di Sektor Sumber Daya Alam dengan tema Evaluasi Gerakan Nasional Penelamatan SDA, di Aula Rektorat Universitas Lambung Mangkurat, Kamis (17/10/2019).

“Pengelolaan SDA di Kalsel salah satu tidak baik. Masih banyak pelanggaran. Kan, pelanggaran itu tidak hanya berbentuk korupsi, tetapi ketidaktaatan regulasi juga banyak,” ujar Laode M Syarif kepada awak media.

Ia melanjutkan, sudah ada beberapa perusahaan tambang yang telah ditutup karena ketidaktaatan regulasi serta perizinan bermasalah.

Kasus pelanggaran SDA terakhir yang mencuat adalah di Kabupaten Tanah Laut. Beberapa perusahaan tambang tanpa izin diinspeksi oleh KPK, Dinas ESDM Kalsel, dan Ombudsman RI Perwakilan Kalsel, pada Juli lalu.

“Saya berharap agar pemerintah Kalsel menutup perusahaan-perusahaan yang tidak taat regulasi,” tegas Wakil Ketua KPK ini. (mj-28/dra)