Tak Berkategori  

TK Budi mulia, SDN 3 Komet, SMPN 5 Banjarbaru dan SMK PP Negeri Banjarbaru, Wakili LSS Tingkat Provinsi

BANJARBARU, koranbanjar.net – Bunda PAUD Banjarbaru Hj Ririen Adhani, didampingi Kepala Dinas Pendidikan Banjarbaru, Muhammad Aswan hadiri acara pembinaan menghadapi persiapan Penilaian Lomba Sekolah Sehat Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan tahun 2019, di TK Budi Mulya Kelurahan Guntung Payung, Kecamatan Landasan Ulin Banjarbaru, Kamis (7/11/2019).

Tampak Lurah Guntung Payung, Bunda PAUD se Kota Banjarbaru dan undangan lainnya.

Muhammad Aswan menyampaikan, semua sekolah di Banjarbaru, lingkungannya selalu disarankan agar dalam keadaan bersih, sehat dan juga ramah anak. Karena itu, Dinas Pendidikan Banjarbaru selalu rutin melakukan pembinaan di sekolah-sekolah.

“Lomba Sekolah Sehat (LSS) Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan tahun 2019 diwakili TK Budi mulia, SDN 3 Komet, SMPN 5 Banjarbaru dan SMK PP Negeri Banjarbaru,” gembiranya.

Ririen Adhani menyampaikan, seperempat dari total penduduk Indonesia adalah golongan anak usia sekolah dan 80% diantaranya ada di sekolah.

“Mereka merupakan sasaran yang strategis untuk pelaksanaan program kesehatan, karena selain jumlahnya yang besar,” jelasnya.

Ririen juga menjelaskan, sifat keingintahuan yang tinggi dan kecenderungan untuk mencoba-coba, menyebabkan anak mudah dimotivasi dan cepat menerima serta mengadopsi hal baru termasuk pesan kesehatan.

“Selain itu mereka juga memiliki kemampuan untuk bertindak sebagai agent of change (pengubah) di lingkungannya masing-masing,” terangnya.

Dirinya meneruskan, untuk pelaksanaan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) masih perlu ditingkatkan.

“Dengan terlaksananya Lomba Sekolah Sehat (LSS), diharapkan dapat menjadi instrumen yang sungguh mampu mendorong pelaksanaan UKS di semua sekolah, di tanah air,” harapnya. (mj-27/maf)