Tak Berkategori  

Tahun Kedua Hari Jadi Kota Banjarbaru di Tengah Pandemi

Kota Banjarbaru memperingati Hari Jadi ke 22 (20 April 1999 – 20 April 2021). Namun berbeda tahun terdahulu, maka tahun 2021 ini merupakan tahun kedua Hari Jadi Kota Banjarbaru diperingati di tengah pandemi covid-19.

BANJARBARU,koranbanjar.net –  Aula Gawi Sabarataan Pemko Banjarbaru menjadi saksi sejarah kedua dilaksanakannya peringatan Hari Jadi ke 22 Kota Banjarbaru, Selasa (20/4/2021) sore.

Sebelumnya, Selasa (20/4/2021) pagi, di Graha Paripurna DPRD Kota Banjarbaru sebagai lokasi pertama diperingatinya hari bersejarah bagi warga Kota Banjarbaru untuk tahun 2021.

Wali Kota Banjarbaru H M Aditya Mufti Ariffin SH MH hadir di Lantai II aula Balai Kota, dengan didampingi pasangannya sebagai Banjarbaru Juara, Wakil Wali Kota Banjarbaru Wartono SE.

Bersama mereka hadir pula pejabat tinggi ASN di Pemko Banjarbaru, Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Drs H Said Abdullah MSi, dalam agenda Peringatan Hari Jadi Ke-22 Kota Banjarbaru Tahun 2021.

Tampak juga jajaran pejabat lingkup Pemko Banjarbaru bersama undangan lainnya duduk lesehan di ruang aula Gawi Sabarataan.

“Tahun ini merupakan tahun kedua kita melaksanakan ibadah Ramadan di masa pandemi Covid-19. Tahun pertama kami memperingati Hari Jadi Kota Banjarbaru,” kata Walikota Aditya.

Hari bersejarah tanggal 20 April 2021, sambung Aditya, tentu kita semua patut bersukur masih diberi kesehatan dan kesempatan untuk menunaikan amal ibadah Ramadan tahun ini, kendati dalam suasana pandemi covid-19.

Namun, peringatan ini tentunya dengan penerapan protokol kesehatan sebagai kebiasaan baru atau kenormalan baru yang harus dijalani.

“Jaga kesehatan kita dan keluarga, agar kita semua nyaman dan aman beraktifitas selama Ramadan maupun setelah Ramadan,” pesan dia.

Tema Hari Jadi Kota ke-22 Kota Banjarbaru ialah Dengan Kegigihan, Optimisme, Semangat, serta Ikhtiar dan Tawakal kepada Allah Yang Maha Kuasa, Bersama Kita Wujudkan Banjarbaru Juara; Banjarbaru Maju, Agamis, dan Sejahtera.

“Tema ini merupakan gambaran cita-cita, harapan, dan semangat yang kita gaungkan, Banjarbaru Juara.maju agamis dan sejahtera,” ucap Aditya Mufti Ariffin.

Tentunya, mengartikan dengan kegigihan, optimisme, dan semangat dalam berikhtiar dan bertawakal kepada Allah Yang Maha Kuasa, diiringi kebersamaan dalam harmonisasi yang indah,

“Insya Allah perubahan akan membawa sesuatu yang sangat bermanfaat di 22 tahun Kota Banjarbaru tercinta,” katanya. (dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *