Religi  

Tahun Baru Imlek 2020 Penuh Makna Di Kotabaru

KOTABARU, koranbanjar.net- Perayaan tahun baru Imlek pada 2020, mempunyai penuh makna bagi umat Tionghoa termasuk yang ada di Kotabaru

Perayaan Imlek jatuh pada tanggal 25 Januari 2020, tempat ibadah Klenteng sudah mulai dipersiapkan menjelang hari pertama perayaaan tahun baru Imlek.

Tahun Baru Imlek merupakan perayaan terpenting orang Tionghoa.

Perayaan tahun baru imlek dimulai pada hari pertama bulan pertama di penanggalan umat Tionghoa dan berakhir dengan acara Cap Go Meh.

Menurut Sekretaris Tempat Ibadah Tridarma, Jony Kamitomo mengatakan, menjelang persiapan tahun baru Imlek maka pihak pengurus Klenteng sudah mulai mempersiapkan lilin-lilin besar yang akan dinyalakan pada tanggal 1 Imlek nanti.

“Kami dari pengurus sudah mengadakan bersih-bersih sejak hari pekan kemarin, dan sudah mempersiapkan lilin besar-besar yang akan dinyalakan pada perayaan imlek nanti,” katanya, Rabu (22/1/2020)

Menurut Jony, perayaan Imlek ini sebenarnya bersifat pribadi.

Setiap umat atau masyarakat yang ada di Kotabaru khususnya umat Tridarma, saat perayaan imlek dari pagi hari hingga malam hari bisa datang berbondong-bondong ke Klenteng bersembahyang.

“Jadi ketika ada waktu luang para umat Tridarma biasanya datang bergantian ke Klenteng untuk sembahyang dan bermemohon,” kata dia.

Selanjutnya, karena Imlek ini juga merupakan musim semi awal mula bercocok tanam, untuk itu dirayakan oleh masyarakat Tionghoa pada umumnya dalam menyambut musim semi tersebut.

Dia juga mengatakan, untuk perlambangan tahun baru Imlek pada 25 Januari tahun 2020 ini merupakan Tikus Logam.

Tikus Logam ini memiliki kuliner khas dengan makna tersembunyi yang mengandung doa dan harapan saat disajikan dalam perayaan tahun bari imlek tersebut. (cah/dya)