Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
DPRD Banjarbaru

Soroti Aksi Balap Liar Berujung Perkelahian, Ketua Dewan: Peran Orang Tua Aktif Mengawasi

Avatar
246
×

Soroti Aksi Balap Liar Berujung Perkelahian, Ketua Dewan: Peran Orang Tua Aktif Mengawasi

Sebarkan artikel ini
Ketua DPRD Kota Banjarbaru Fadliansyah Akbar. (Sumber Foto: Ari/Koranbanjar)
Ketua DPRD Kota Banjarbaru Fadliansyah Akbar. (Sumber Foto: Ari/Koranbanjar)

Beberapa kali kejadian balap liar yang marak di Kota Banjarbaru, mendapatkan sorotan dari Ketua DPRD Kota Bajarbaru, Fadliansyah Akbar.

BANJARBARU, koranbanjar.net Aksi ini menjadi perhatian karena menimbulkan kerusuhan hingga adanya perkelahian dan pengeroyokan.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Menanggapi hal itu, Ketua DPRD Kota Banjarbaru Fadliansyah Akbar mengatakan, prihatin melihat maraknya aksi balap liar, yang dapat mempengaruhi image di Banjarbaru.

“Dari kejadian itu, ini menjadi tanggung jawab semua pihak. Tidak hanya unsur keamanan,” katanya, Rabu (14/12/2022).

Seperti halnya orang tua, memiliki peran yang sangat penting untuk mengantisipasi anak untuk mengikuti hal dapat merugikan dirinya bahkan orang lain.

“Sangat berperan bagi orang tua, untuk selalu mengawasi anaknya agar melakukan kegiatan yang positif saja,” ungkapnya.

Dirinya berharap, kepada remaja maupun anak muda di Kota Banjarbaru agar tidak berkumpul hingga larut malam.

Karena, dari adanya kumpul-kumpul itu memicu adanya aksi perkelahian maupun balap liar.

“Kepada pihak keamanan, diharapakan untuk melakukan patroli rutin, setiap titik yang ada potensi terjadinya hal tersebut,” tutupnya. (maf/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh