Silaturahmi Lima Desa, Andin Pilih Nginap

Ada lima lokasi yang dikunjungi DR Andin Sofyanoor SH MH di Kecamatan Aluh-Aluh. Namun, menyerap dan mengetahui lebih detil kondisi setempat. Silaturahmi lima tempat ini, Andin pilih nginap di sebuah desa, Minggu (11/10/2020).

BANJAR,koranbanjar.net – Usai melakukan kunjungan pada beberapa desa di Kecamatan Sungai Tabuk, dengan kegiatan susur sungai mulai Lok Baintan sampai Sungai Bakung.

Kegiatan silaturahmi favorit Bupati Banjar 2020-2024 ini, dilanjutkan ke kawasan Kecamatan Aluh-Aluh.

Diawali dari pertemuan warga Desa Kuin Kecil dan Terapu, Minggu (11/10/2020) pukul 14.00 Wita.

Lalu bergeser bertemu warga di Desa Handil Bujur, pukul 17.00 Wita. Kemudian, malamnya menghadiri silaturrahmi dirangkai maulid di Desa Handil Baru, 20.00 Wita.

Selesai acara, Andin Sofyanoor tidak beranjak pulang ke Martapura. Tapi, pilih menginap di sebuah rumah rekannnya, Imran Hadimi di Desa Kuin Besar.

Senin (12/10/2020) pagi sekitar pukul 08.00 Wita. Pertemuan Bupati Banjar yang diusung masyarakat melalui jalur independen ini, berlangsung di Kuin Besar.

Diantaranya, di rumah tokoh ternama Kabupaten Banjar, yang juga mantan anggota DPRD Kabupaten Banjar, Imran Hadimi di RT 3 Desa Kuin Besar.

Siangnya, sekitar pukul 11.00 Wita. Diagendakan silaturahmi calon kepala daerah dengan tagline Banjar Bersinar, masih di kawasan Kuin Besar. (dya)