BATU MANDI, KORANBANJAR.NET – Warga Desa Batu Mandi, Kecamatan Batu Mandi, Kabupaten Balangan, dihebohkan dengan adanya penemuan sesosok mayat laki-laki yang sudah membusuk di kebun karet, Desa Batu Mandi, Minggu (13/1/2019) sekitar pukul 16.30 WITA.
Mayat tersebut belakangan diketahui bernama Abdullah (65), warga Desa Batu Mandi.
Menurut Masri, warga Desa Kasai, Kecamatan Batu Mandi, yang merupakan anak Abdullah, mayat ayahnya tersebut ditemukan pertama kali oleh Uni (30), warga setempat, yang pada saat itu kebetulan melintas di jalan dekat perkebunan karet.
“Pada saat melintas di jalan tersebut, Uni mencium bau mayat. Merasa penasaran, Uni pun melihat-lihat keadaan di sekitarnya hingga ia menemukan mayat ayah saya. Kemudian ia langsung menceritakannya dengan warga setempat, Kepala Desa Kasai, serta ke pihak Polsek Batu Mandi,” ujar Masri.
Ia menceritakan, semasa hidup, ayahnya mengidap penyakit asma dan memang tinggal seorang diri di kawasan perkebunan karet tempat jasadnya ditemukan.
Kapolsek Batu Mandi, Iptu Siswanto, membenarkan adanya penemuan mayat Abdullah tersebut. “Benar, seorang warga telah menemukan mayat Abdullah yang sudah membusuk. Setelah dilakukan evakuasi oleh pihak kepolisian, mayat tersebut langsung dibawa ke rumah sakit Balangan untuk dilakukan visum,” katanya kepada koranbanjar.net.
Menurut Iptu Siswanto, dari hasil pemeriksaan tim medis, tidak ada tanda-tanda kekerasan di tubuh mayat.
“Melihat kondisi saat ditemukan, diperkirakan Abdullah sudah meninggal sekitar tujuh hari,” jelas Iptu Siswanto. (mdr/dny)