Virus corona yang saat ini tengah menjadi pandemi global tak jadi alasan bagi warga Komplek Alya Regency di Jalan Jenderal Sudirman, Marabahan, untuk berdiam diri saja tanpa berbuat apa-apa. Para warga justru bergotong-royong menghias jalan komplek mereka dengan lampu berwarna.
MARABAHAN, Koranbanjar.net – Salah satu warga Komplek Alya Regency, Muhidin Alya mengatakan, kegiatan menghias jalan komplek dengan puluhan lampu warna-warni itu murni inisiatif para warga setempat.
“Kegiatan menghias komplek dengan lampu ini bertujuan agar warga komplek tetap nyaman dan tidak terlalu merasa khawatir atau takut berlebihan dengan virus corona yang saat ini sedang merebak,” katanya.
Selain itu, dikatakan Muhidin, kegiatan tersebut juga dalam rangka menyambut dan menyemarakkan bulan Ramadan.
“Dengan adanya kegiatan seperti ini, setidaknya bisa sedikit membantu meringankan beban pikiran warga terhadap wabah virus corona,” harapnya.
Warga setempat lainnya, Rahmadi, mengaku senang dengan adanya lampu hias itu di komplek mereka.
Baca juga: Batola Siap Terapkan PSBB
“Lampu hias ini membuat pemandangan komplek kami menjadi indah. Dengan adanya lampu-lampu ini, suasana komplek juga menjadi lebih terang dari sebelumnya. Mudahan suasana seperti ini bisa mengurangi ketegangan warga terhadap wabah virus corona,” katanya.
Baca lainnya:
Bupati Batola Tanggapi Kabar ODP Kabur di SKB
Bupati Batola Minta BLT Terdampak Covid-19 Disalurkan Sebelum Lebaran
Dari pantauan, hiasan lampu warna-warni itu membuat Komplek Alya Regency menjadi semarak di saat malam. Para warga terlihat senang dengan adanya jejeran lampu hias yang didirikan dengan tiang bambu itu di komplek mereka. (dny)
Berita Batola lainnya klik di sini >> BERITA BATOLA