Sekdaprov Kalsel Buka Liga Sepak Bola para Santri

BANJARMASIN, KORANBANJAR.NET – Sekda Provinsi (Sekdaprov) Kalsel, Abdul Haris Makkie, melakukan Kick Off sebagai tanda dibukanya Liga Santri Nusantara (LSN) 2018 Regional Kalimantan III, Jumat (3/8).

Kompetisi sepak bola yang khusus diadakan untuk para santri ini diikuti 32 klub sepak bola perwakilan santri dari sejumlah kabupaten atau kota.

Melalui LSN 2018 Regional Kalimantan III ini, Haris berharap agar para santri bisa menyeimbangkan antara tuntutan ilmu agama dan kesehatan dengan gemar berolahraga. Karena, menurut Haris, olahraga juga memberikan nilai edukasi kejujuran dan sportifitas.

“Saya berharap agar anak-anak harus menjalankan kedua sisi ini secara berimbang. Satu sisi yang terkait dengan nilai agama harus dikembangkan, dipahami dan dijalankan. Di sisi kedua, kesehatan jiwa juga harus diperhatikan,” katanya.

Pada kesempatan itu, melalui sambutan Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor, Haris menyampaikan, pemerintah daerah sangat mengapresiasi kegiatan LSN 2018.

“Ini merupakan salah satu upaya meningkatkan prestasi sepakbola di daerah dan mencari bibit-bibit pemain bola di berbagai daerah, khususnya di kalangan para santri,” ujar Haris.

Acara pembukaan LSN 2018 Regional Kalimantan III ini dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Kalsel, Koordinator LSN Kalimantan III, Komisaris Bank Kalsel, dan Direktur Utama PT Jamkrida. (hmsprov/dny)