Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Hulu Sungai Selatan (HSS) AKBP Leo Martin Pasaribu, memimpin apel pergeseran pasukan personil pengamanan tempat pemungutan suara (TPS) Pemilihan Umum (Pemilu), Minggu (11/2/2024) sore di Stadion 2 Desember Kandangan.
HULU SUNGAI SELATAN, Koranbanjar.net – Apel tersebut sebagai pengecekan terakhir, tentang kesiapan dalam melaksanakan tugas pengamanan Pemilu 2024. Yakni kesiapan fisik, perlengkapan yang akan dibawa, dan kesiapan lainnya.
Pada kegiatan itu disimulasikan pengaman Pemilu 2024 di TPS.
Kapolres HSS AKBP Leo Martin Pasaribu menjelaskan, terdapat sebanyak 781 TPS yang akan dilakukan pengamanan di Kabupaten HSS.
Disebutkannya, klasifikasi aman sebayak 755 TPS, rawan sebanyak 25 TPS, dan 1 TPS khusus.
“TPS rawan hanya dikarenakan faktor letak geografis, dan lemahnya sinyal alat komunikasi. Namun demikian, apapun klasifikasi TPS, harus kita berikan perhatian khusus, agar semua proses dalam pemungutan suara berjalan dengan baik, dan tercapai target maupun tujuan Pemilu di Kabupaten HSS,” ujar Kapolres.
AKBP Leo Martin Pasaribu menjelaskan, total ada 1.562 personel pengamanan TPS dari Polres HSS, Kodim 1003/HSS, dan Linmas yang diberangkatkan menuju sejumlah kecamatan di Kabupaten HSS
TPS rawan atau khusus di Rutan akan dijaga 2 anggota Polri. TPS cukup rawan menggunakan pola 6 TPS diamankan 2 anggota Polri dan 12 Linmas.
Serta, TPS aman 12 TPS berdekatan dijaga oleh 2 Polri dan 24 Linmas.
(dvh/rth)