Warga di sekitar Jalan Trikora Landasan Ulin Tengah Banjarbaru tepatnya di Jalan Wira Agung RT 6 RW 2, digemparkan oleh penemuan jasad seorang pria tak dikenal pada Rabu pagi (15/1/2025).
BANJARBARU,koranbanjar.net – Kasi Humas Polsek Liang Anggang Aiptu Atmo membenarkan peristiwa ini.
“Benar, korban belum diketahui identitasnya,” ucapnya.
Jasad korban kini dievakuasi ke RSD Idaman Banjarbaru untuk proses pemeriksaan lebih lanjut.
Hingga saat ini, pihak kepolisian masih mengumpulkan informasi dan melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab kematian.
Korban, yang sementara disebut sebagai Mr X, kini berada di kamar jenazah RSD Idaman Kota Banjarbaru. (maf/dya)