Religi  

Positif Covid-19 di Kabupaten Banjar Bertambah Jadi 40 Kasus

Dalam pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) tercatat hingga saat ini kasus positif virus corona atau Covid-19 di Kabupaten Banjar mengalami peningkatan, total ada 40 kasus yakni 27 dirawat, 8 sembuh, 5 meninggal.

MARTAPURA, koranbanjar.net – Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Banjar menyampaikan data terbaru mengenai perkembangan Covid-19 di Kabupaten Banjar, terjadi peningkatan dengan total 40 kasus.

“Data terkonfirmasi sangat meningkat, yakni menjadi 40 positif, yang berarti bertambah tujuh orang atau kasus. Dari 40 itu, 27 dirawat, delapan sembuh dan lima meninggal,” ujar Juru Bicara (Jubir) GTPP Covid-19 Banjar, dr Diauddin pada saat Video Konferensi Pers di Command Center Barokah, Martapura, Kabupaten Banjar, Rabu (20/5/2020).

Terjadinya kasus peningkatan Positif covid-19, menurut Diauddin, disebabkan karena pada saat PSBB pihaknya sangat gencar melakukan Rapid Test secara massal.

“Penambahan ini memang besar namun kita tidak perlu kaget, karena kita gencar melakukan rapid test. Bila ada reaktif rapid test, akan di-swab untuk kemudian kita kirim sampelnya ke BPTKL di Banjarbaru,” jelasnya.

Selama pelaksanaan PSBB di Kabupaten Banjar, sudah ada 254 rapid test, dan swab 48.

“Biasanya, rapid test reaktif akan diteruskan ke swab test, dari total yang reaktif rapid test kemungkinan setidaknya ada 10 persen yang terbukti positif,” kata Diauddin. (har/dya)