Tak Berkategori  

Pembangunan Daerah 2021, Kabupaten HSS Terbaik ke-3 se Indonesia

Sejumlah penghargaan terus ditorehkan Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), kali ini Bumi Antaludin mendapatkan juara terbaik ke-3 se Indonesia dalam ajang Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) tahun 2021.

HULUSUNGAISELATAN, koranbanjar.net – Kementerian PPN/Bappenas memberikan penghargaan PPD anugerah evaluasi kreatif dalam bentuk apresiasi kepada pemerintah daerah yang berprestasi, dalam menghasilkan perencanaan berkualitas dan mencapai target-target pembangunan daerah.

Penghargaan itu merupakan pencapaian mengendalikan kemiskinan melalui berbagai inovasi daerah, seperti program pemberdayaan penyandang masalah kesejahteraan sosial, peningkatan kesejahteraan petani dan peningkatan petani ikan.

Pemkab HSS meraih penghargaan 10 kabupaten terbaik. (Sumber foto : istimewa)
Pemkab HSS meraih penghargaan 10 kabupaten terbaik. (Sumber foto : istimewa)

Kemudian, perencanaan keselarasan antara prioritas daerah RKPD dengan prioritas nasional RKP yang memuat kebijakan pemulihan Covid-19 dalam bidang penanganan dampak ekonomi dan jaring pengaman sosial.

Sehingga, Pemkab HSS menerima PPD tahun ini pada pembukaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) tahun 2021 melalui virtual.

Musrenbangnas 2021 tersebut dalam rangka penyusunan RKP tahun 2022 dengan tema ‘Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural.”

Ber tujuan untuk membangkitkan kembali perekonomian negara dengan 10 pokok strategi beserta indikator kinerja.

Bupati HSS, Achmad Fikry dan Kepala Bappelitbangda HSS, M Arliyan Syahrial menghadiri langsung di ruang Media Center Sekretariat Daerah (Setda) setempat.

Bupati HSS, Achmad Fikry bersyukur pemerintah daerah yang sebelumnya masuk 19 besar, 10 besar, sampai terbaik ke-3 tingkat nasional.

Capaian itu merupakan kerja keras semua OPD termasuk jajaran Camat, Kepala Desa, dan Lurah.

“Tentu ini kita sukuri, Saya berterima kasih kepada Bappelitbangda dan semua OPD terkait yang kemarin bisa mempertahankan berbagai diskusi dengan panelis tingkat nasional,” kata Achmad Fikry.

Bupati HSS menyampaikan, inovasi Kabupaten HSS adalah Program Rumah Sejahtera, yang menyentuh masyarakat dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat yang tersebar di 144 Desa dan 4 Kelurahan.

“Untuk memperoleh penghargaan ini tidak mudah, jadi mereka tidak sekedar diskusi secara virtual, mereka juga menurunkan tim verifikasi ke daerah, mengecek langsung ke lapangan tanpa didampingi oleh kita,” terangnya.

Beberapa waktu lalu, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) juga mengganjar penghargaan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP).

Sehingga, Pemkab HSS meraih sebanyak 4 kali berturut-turut penghargaan SAKIP. (syn/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *