BANJARMASIN, KORANBANJAR.NET – Pawai taaruf mobil hias membuat pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke 51 di Banjarmasin, Jumat, (15/3/2019), menjadi meriah.
Iring-iringan puluhan mobil hias pada pawai taaruf ini dilaksanakan dari depan Taman Budaya, Jalan Brigjen Hasan Basri, memutari kawasan perkotaan Banjarmasin.
“Pembukaan MTQ ke 51 hari ini memang dirangkai dengan pawai taaruf,” ucap Wakil Wali Kota Banjarmasin, Hermansyah, usai melepas pawai taaruf.
Perhelatan MTQ Nasional ke 51 ini juga dimeriahkan dengan stand- stand yang menjual berbagai jenis kain sasirangan serta aneka makanan di halaman Taman Budaya. (far/dny)