MARTAPURA, KORAN BANJAR.NET -Terkait pengerjaan drainase yang dilakukan di Jl. Pendidikan, tepatnya depan Gang Strawbery, Kelurahan Sekumpul, Kecamatan Martapura, Kabupaten Banjar, telah mengalami perubahan.
Awalnya pemasangan box culvert, gorong-gorong yang berfungsi untuk mengalirkan air limbah, irigasi, air hujan, dilakukan persis di dekat sebuah toko ritel. Akan tetapi setelah ditinjau ulang, dan melalui beberapa pertimbangan, dihitung dari segi efesiensi waktu pengerjaannya, pembuatan box culvert dipindah ke depan Gang Strawbery.
Hal tersebut dikarenakan drainase yang berada tepat di samping ruas jalan Gang Strawbery mengalami penyumbatan, setelah melalui konsultasi dan diskusi dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Kabupaten Banjar, akhirnya disepakati untuk dipindah.
Lurah Sekumpul Gusti Marhusin menerangkan kepada wartawan koranbanjar.net, Senin (19/03), perencanaan penempatan box culvert dibuat tepat di depan Gang Strawbery, dan untuk drainase yang sebelumnya yang rencananya diperbaiki, akan tetap seperti kondisi yang ada.
“Sudah los ini ‘kan dari Sekumpul dengan Strawbery ini lalu kita potong lah disitu,” tuturnya
Dia pun mengharapkan, dengan adanya sodetan tersebut, mudah-mudahan berhasil, dan tidak ada lagi banjir.
“Ke depan kita berharap dengan adanya sodetan ini, sudah tak ada banjir di titik itu,” ucapnya.
Pembuatan box culvert tersebut, diterangkan, dilakukan dengan dana swadaya masyarakat serta dukungan Dinas PUPR Kabupaten Banjar.
“Kami tetap dibantu tenaga teknis dari bidang drainase Dinas PUPR Kabupaten Banjar, dalam pengerjaan rehab drainase yang panjang tersebut,” ungkapnya.
Kepala Dinas PUPR Kabupaten Banjar, Mokhamad Hilman melalui Kepala Bagian Drainase Rahmadi mengatakan, perbaikan drainase yang berada di Jl Pendidikan tersebut, memang dilakukan dengan dana swadaya masyarkat, akan tetapi Dinas PUPR juga turut serta dalam proses perbaikan drainase itu.
“Material itu dana dari buhan kampung, tapi kami hanya menyediakan upah gawinya ja, untuk teman-teman yang menggawi drainase,” timpalnya.
“Insya Allah kita yang pertama memakai pakai box culvert itu,” tegasnya.(zdn/sir/kie)