MARTAPURATIMUR,KORANBANJAR.NET – Pembongkaran jamban apung ditahun 2019 kembali dilakukan Dinas PUPR Kabupaten Banjar dan pelaksanaannya dimulai Kamis (14/03/2019) tadi di Pekauman Kecamatan Martapura Timur, oleh Bupati Banjar H Khalilurrahman. Ini merupakan kelanjutan kegiatan pembongkaran jamban apung tahun 2018 lalu, yang diawali 2016 hingga 2020 atau lima tahun ditargetkan 1000 unit.
Sebelumnya 2016 secara perdana ada 32 unit, 2017 sebanyak 238 unit dan 2018 tercatat 294 unit sehingga totalnya sudah terbongkar 564 unit. Sedang 2019 targetnya 270 unit dan sisanya 2020. Pembongkaran ini dilakukan Pemkab Banjar bersama pemerintah desa dan institusi terkait serta partisipasi warga secara mandiri.
Kepala Dinas PUPR Kabupaten Banjar M Hilman menyatakan, program penghapusan jamban apung adalah salah satu misi meningkatkan permukiman layak huni dan berkelanjutan. “Diharapkan masyarakat dapat mengubah kebiasaan, tidak menggunakan jamban terapung lagi,” katanya.
Pejabat low profile ini optimis, target pembongkaran 1000 unit jamban apung dapat terealisasi dan tercapai. “Kami optimis akhir tahun 2020 sisanya dituntaskan,” sebutnya. (diskominfokabbanjar)