Lebih Dua Ratus Guru Kabupaten Banjar Terima SK CPNS

Lebih dua ratus guru Kabupaten Banjar atau 206 orang yang termasuk dalam formasi guru menerima SK CPNS dari Bupati Banjar H Khalilurrahman, Rabu (6/1/2021). Penyerahan dilaksanakan simbolis di Mahligai Sultan Adam Martapura.

BANJAR,koranbanjar.net – Badan Kepegawaian Daerah dan Sumber Daya Manusia (BKDPSDM) Kabupaten Banjar tidak hanya menggelar penyerahan SKCPNS kepada formasi guru, tapi diserahkan juga kepada 22 formasi kesehatan dan 24 orang pengisi formasi umum

“Totalnya ada 252 orang penerima SK CPNS formasi umum tahun 2019 di lingkungan Pemkab Banjar,” kata Kepala BKDPSDM Kabupaten Banjar Rakhmat Dhani.

Ratusan penerima SK CPNS menghadiri kegiatan secara online, sedangkan 8 CPNS lainnya hadir untuk menerima simbolis SK dari Bupati Banjar H Khalilurrahman.

Penyerahan SK CPNS formasi umum tahun 2019, disaksikan Asisten Administrasi Umum Setda Banjar Siti Mahmudah dan Kepala BKDPSDM Kabupaten Banjar Rakhmat Dhani serta Kepala SKPD lainnya.

Bupati Banjar mengatakan, penerima SK CPNS patut bersukur karena  terpilih dan diberikan kepercayaan menjalankan kewajiban melayani masyarakat.

“Saya hanya mengingatkan untuk terus meningkatkan pengetahuan wawasan teknologi dan informasi. Karena teknologi dan informasi sangat berperan penting di era globalisasi sekarang,” katanya. (dya)