Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan Syamsuri Arsyad selaku Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Huku Sungai Selatan melantik Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pandega Unit Kerja Pramuka Penegak dan Pandega Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Hulu Sungai Selatan masa bakti 2022 – 2027, di Gedung Pramuka Hulu Sungai Selatan, Selasa (29/3/2022) siang.
KANDANGAN, koranbanjar.net – Wakil Bupati Syamsuri Arsyad mengatakan, pelantikan ini menjadi awal tonggak sejarah kebangkitan kepramukaan di Hulu Sungai Selatan.
“Hari ini telah dikokohkan dan dilantik secara resmi Ketua DKC dan unit kerja. Dewan kerja itu ruang lingkupnya adalah mengurus Pramuka Penegak dan Pandega,” ujarnya.
“Kalau kita setarakan dengan jenjang pendidikan sekolah lanjutan tingkat atas, baik yang berada di SLTA, SMK maupun Madrasah Aliyah untuk Pandeganya yang ada di perguruan tinggi,” tambah Wabup.
“Hari ini, dilantik untuk yang pertama ada unit kerja protokoler, ada beberapa hal yang perlu dicatat dan perlu diperhatikan dalam kesempatan hari ini,” tambahnya.
Dikatakan pula, sebagai pengelola organisasi, pengurus juga rata-rata seorang pelajar.
“Sesuaikan diri dengan baik, jangan sampai berbanding terbalik aktivitas di organisasi tidak sebanding lurus dengan prestasi di sekolah, organisasinya sangat baik, aktif tetapi akademisinya rendah, tunjukkan bahwa organisasi itu tidak mengganggu terhadap proses belajar mengajar,” ujar Wabup.
Setelah pelantikan dan pengukuhan, pengurus dituntut bekerja. Oleh sebab itu, Ketua DKC atas nama pengurus DKC dan unit kerja menyatakan ikrar, salah satu ikrarnya menyatakan kesanggupan untuk melaksanakan pembinaan bagi Pramuka Penegak dan Pandega.
“Jadikan sarana untuk membina diri kalian bersentuhan dengan kakak-kakak ambalan dengan para pengurus dan teman-teman dari sekolah lain, berpikir bersama untuk meningkatkan kualitas pribadi, kualitas berorganisasi dan kemampuan lain dalam mengelola organisasi,” pesannya.(humas/mdr/sir)