Tak Berkategori  

Kunjungan Pertama Pangdam VI/Mulawarman ke Kodim 1003/Kandangan

Panglima Komandan Daerah Militer (Pangdam) VI/Mulawarman, Mayjen TNI Heri Wiranto bersama rombongan melaksanakan kunjungan pertama ke Komando Distrik Militer (Kodim) 1003/Kandangan, Rabu (06/01/2021).

HULUSUNGAISELATAN, koranbanjar.net – Setelah tiba di Markas Kodim 1003/Kandangan, Mayjen TNI Heri Wiranto disambut dengan pengalungan bunga dan tarian tapung tawar budaya khas Kalsel.

Komandan Kodim (Dandim) 1003/Kandangan, Letkol Arm Dedy Soehartono beserta unsur Forkopimda Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) turut menyambut jendral berbintang dua tersebut.

Mayjen TNI Heri Wiranto mengatakan, kedatangan bersama rombongan guna melakukan kunjungan kerja sekaligus mengetahui kondisi seluruh satuan jajaran dibawah komando Kodam VI/Mulawarman.

“Sejak menjabat sebagai panglima Kodam, saya ingin mengetahui seluruh satuan jajaran di Kodam Mulawarman. Kebetulan, saat ini saya ke wilayah Korem 101/Antasari diantaranya ke Kodim 1003/Kandangan,” kata Mayjen TNI Heri Wiranto.

Diungkapkannya, selain kunjungan kerja pihaknya juga ingin mengetahui sejauhmana kesiapan satuan dalam hal pelaksanaan tugas yang telah dijalankan jajaran Kodam VI/Mulawarman.

Pangdam VI/Mulawarman menyapa jajaran satuan Kodim 1003/Kandangan. (Sumber foto: Nuha/koranbanjar.net)
Pangdam VI/Mulawarman menyapa jajaran satuan Kodim 1003/Kandangan. (Sumber foto: Nuha/koranbanjar.net)

“Kita ingin mengetahui permasalahan yang tengah dihadapi, serta kondisi personil baik satuan hingga pangkalan,” ujarnya.

Dengan harapan, kunjungan ini menjadi bahan pertimbangan bagi Pangdam VI/Mulawarman sebagai bahan evaluasi dalam setiap kinerja yang dilakukan seluruh jajarannya.

“Kunjungan ini menjadi bahan bagi saya, untuk menentukan kebijakan-kebijakan di waktu yang akan datang,” tandasnya. (mj-030/dya)