Tak Berkategori  

KPH Hulu Sungai ‘Bergerak’ Untuk Percepatan Perhutanan Sosial

HSU, KORANBANJAR.NET – Sesuai arahan Kepala Dinas Kehutanan DR. Hanif Faisal Nurofiq, S.Hut MP untuk mencapai luasan target perhutanan sosial di Kalimantan Selatan seluas 170.000 Ha atau 10 % dari luas Kawasan Hutan Provinsi Kalimantan Selatan, Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan dan Tim Pokja PPS ‘BERGERAK’ ke daerah untuk “Fasilitasi Sosialisasi Percepatan Perhutanan Sosial”.

Secara khusus Kadishut menargetkan setiap desa dalam kawasan hutan di Kalimantan Selatan memiliki Ijin Hak Pengelolaan Hutan Desa seluas 500 Ha demi peningkatan kesejahteraan masyarakat sekitar desa.

Fasilitasi ini dilaksanakan di Aula Kantor Kecamatan Padang Batung, Hulu Sungai Selatan, yang dihadiri oleh 8 kecamatan, 36 kepala desa , 6 orang PKSM dan tim pokja percepatan PS KPH Hulu Hungai.

KPH HSU 1

Acara ini menghadirkan narasumber  yaitu Kepala KPH Hulu Sungai Ir. H. Akhmad Ridhani, MP, Kasi Perhutanan Sosial dan Hutan Adat Ainun Jariah, S.Hut , Kasi Pemberdayaan  M. Saberansyah. S.Hut, Kasi Penyuluhan Subhan Fahrani, S.Hut.

“Semoga target yang ingin kita capai kedepan sesuai rencana. Melalui hutan yang lestari kita ingin masyarakat ikut sejahtera. Hutan Lestari Masyarakat Sejahtera,” harap Kadishut Kalsel. (hmsdishutprov/dra)