Tak Berkategori  

Kotabaru Canangkan Kampung KB di Pulau Sembilan

KOTABARU, KORANBANJAR.NET – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotabaru lakukan pencanangan Desa Maradapan di Kecamatan Pulau Sembila sebagai  Kampung Keluarga Berencana (KB).

Menurut Bupati Kotabaru, Sayed Jafar, dengan pencanangan di Desa Maradapan, kini Kotabaru sudah memiliki 43 Kampung KB.

“Selama kurun waktu dua tahun ini, Kotabaru sudah memiliki 43 Kampung KB yang tujuan pembentukannya untuk kesejahteraan masyarakat,” ujarnya di Kotabaru, Kamis (9/4).

Ia mengatakan, Kampung KB merupakan miniatur atau gambaran dari sebuah desa yang di dalamnya terdapat keterpaduan program pembangunan kependudukan dan keluarga.

“Dengan dibentuknya Kampung KB di Desa Maradapan,  akan  mendekatkan akses pelayanan kepada keluarga dan masyarakat serta menjadi wahana pemberdayaan,” katanya.

Selain itu, juga dapat disinergikan program pembangunan sektor terkait seperti pendidikan, kesehatan, lingkungan dan lainnya.

Melalui sosialisai, komunikasi dan edukasi tentang program KB kepada masyarakat yang dapat meningkatkan pelayanan KB di desa serta kelurahan.

Sementara itu, Camat Pulau Sembilan, Husin, mengatakan, Desa Maradapan memiliki luas wilayah 81 kilometer persegi.

“Sebagian warga Desa Maradapan berkebun pisang dan nelayan. Karena itu, Desa Maradapan dikenal pula sebagai penghasil pisang yang memasok kebutuhan pasar Kotabaru,” ujarnya.

Pada pencanangan Desa Maradapan sebagai Kampung KB, Pemkab setempat menyerahkan dana hibah sebesar Rp60 juta untuk pembangunan Mesjid An-Nabah yang diterima langsung oleh Kepala Desa setempat.

Juga diserahkan dana hibah sebesar Rp50 juta untuk penguruh Mesjid Darul Mu’min yang diterima Camat Pulau Sembilan.

Selain itu, Bupati Kotabaru, Sayed Jafar juga berkesempatan memberikan bantuan berupa alat GPS untuk kelompok nelayan Banuaraya. (rils/cah/ndi)