Kontingen Tapin Borong Enam Piala Kejuaraan Kuntaw

BANJARMASIN, koranbanjar.net – Enam piala berhasil diborong oleh Perguruan Samudera Jaya dari kontingen Kabupaten Tapin dalam Festival Pencak Silat Budaya Kuntaw yang digelar di Siring 0 Kilometer, Banjarmasin, Kamis (6/9/2019).

Piala yang mereka raih tersebut terbagi beberapa kategori, yakni piala terbaik 3 untuk kategori remaja dan dewasa serta berpasangan sebanyak empat piala, dua piala lainnya kategori berpasangan terbaik 1 dan 2.

“Tahun lalu kami dapat 6 piala, tahun ini juga sama. Alhamdulillah,” ujar salah satu atlet pencak silat Perguruan Samudera Jaya Muhammad Zakirullah (30 tahun), kepada koranbanjar.net.

Lebih lanjut ia menjelaskan, perwakilan dari Tapin berjumlah 12 orang yang dibagi menjadi 3 tim.

“Kalau untuk latihan, kami rutin. Kenapa jadi bisa juara, kuncinya disiplin dan stamina harus full. Paling muda di antara kami usianya 18 dan yang paling tua sekitar 36,” ucapnya.

Ia menerangkan, dalam pertarungan Pencak Silat Kuntaw tersebut semua lawannya cukup berat karena persaingan.

“Jadi tidak ada yang mudah. Mudah-mudahan kita bisa melestarikan dan mengembangkan khususnya olahraga tradisional bidang kuntaw,” harapnya.

Sementara Kasi Bidang Pembudayaan Olahraga Dispora Kabupaten Tapin Hendra menerangkan, untuk menjadi pemenang memang ada beberapa pembinaan khusus.

“Seperti pembinaan terus menerus selama satu tahun dan diayomi dari Dispora Tapin,” imbuh Hendra, yang mengungkapkan setelah Haornas ini Perguruan Samudra Jaya akan kembali mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) di Balikpapan. (ags/dra)