Tak Berkategori  

Kerupuk Ikan “Ashoy” Cocok untuk Oleh-oleh, Gurih dan Renyah

JORONG, KORANBANJAR.NET – Produksi kerupuk yang satu ini memang berbeda dengan kerupuk-kerupuk lainnya. Selain gurih dan asli, produksi “Kerupuk Ikan Ashoy” sudah sangat diminati masyarakat Kalsel, khususnya Kabupaten Tanah Laut.

Produksi Kerupuk Ikan Ahoy merupakan home industri yang diproduksi Norhana (36), asal Desa Swarangan, Kecamatan Jorong, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan. Seperti apa Norhana memulai bisin kerupuk ini?

Norhana memulai usaha ini atau mulai memproduksi Kerupuk Ikan Ashoy sejak Desember 2014. Hanya dengan waktu sekitar 4 tahun, bisnis kerupuknya terus berkembang hingga kemana-mana.

kerupuk

Home industri “Kerupuk Ikan Ashoy” beralamat di Jalan Hangtuah Desa Swarangan Kecamatan Jorong Kabupaten Tanah Laut RT 01 RW 02. Adapun komposisi Kerupuk Ikan Ashoy meliputi ikan tenggiri dan ikan pedang. Kerupuk diolah dengan bahan tepung tapioka, garam dan bumbu rempah-rempah yang asli.

Norhana mengambil keputusan untuk membuat usaha ini didukung keluarga, terutama suaminya Komaruddin dan anak-anaknya. Sewaktu memulai bisnis ini, dia juga mendapatkan dukungan dari Disperindag Kabupaten Tanah Laut, PT. Greston JBG Tanah Laut dan Wira Perempuan Kabupaten Tanah Laut.

Salah satu dukungan dari PT Greston JBG Tanah Laut, dia diikutkan dalam program pelatihan cara pembuatan kerupuk ikan di Malang dan Tanjung Dewa. Hal tersebut yang membuatnya semakin bersemangat dan berusaha mengelola home industri Kerupuk Ikan Ashoy lebih profesional.

Disinggung mengenai kendala dalam mengembangkan bisnis ini, Norhana mengaku hanya masih sering terkendala soal pemasaran. Oleh sebab itu, dia berusaha memperkenalkan produk “Kerupuk Ikan Ashoy” agar semakin dikenal masyarakat.

“Tak ada kata menyerah dalam mengembangkan bisnis ini. Bahkan sekarang bisnis keluarga ini sudah saya serahkan kepada kedua anak saya untuk mengembangkan,” ungkap dia.

Nah, bagi mereka yang berminat untuk membeli “Kerupuk Ikan Ashoy” dapat langsung datang ke counternya di Jalan Hangtuah Desa Swarangan Kecamatan Jorong Kabupaten Tanah Laut RT 01 RW 02. Atau bisa juga menghubungi nomor telepon : 0822-2152-6619. Nikmati rasa dan kegurihan “Kerupuk Ikan Ashoy” yang berbeda dari lainnya. Bahkan dapat menjadi oleh-oleh yang khas dari Kalimantan Selatan.(tia/sir/adv)