Kerajinan rajut khas Kalimantan Selatan (Kalsel) kini telah tembus ke pasaran Singapura. Bermula dari hobi, seorang pengrajin bernama Hariyana asal Banjarbaru sukses menggeluti bidangnya tersebut.
BANJARBARU, koranbanjar.net – Hasil usaha kerajinan merajut yang ia olah selama 10 tahun ini seperti sepatu, tas dan baju.
Dulunya, dia mengerjakan kerajinan ini sendiri. Akan tetapi, sekarang temannya sekomplek diajak bergabung ke komunitasnya untuk belajar kerajinan rajut.
“Mulai dulu saya hobi (kerajinan rajut) tapi ketika teman melihat kerajinan ini di sosial media, kemudian ingin membeli. Akhirnya, sampai sekarang saya bisa menjual,” ucapnya kepada koranbanjar.net.
Hingga kini, pesanan kerajinan rajut miliknya semakin meningkat. Ia optimis, jika sudah memasuki Negara Singapura tentu negara besar lainnya akan menyusul.
“Banyak yang memesan kerajinan rajut ini, baik dari kalangan manapun hingga para pejabat. Semoga kerajinan rajut bisa sukses hingga ke luar negeri,” harapnya.
Saat ini, Hariyana telah membuka toko untuk menjual hasil kerajinan rajutnya tersebut. Setiap kerajinan rajut, memiliki harga yang berbeda-beda. Tergantung tingkat kesulitan dan banyaknya warna.
Demikianlah, kerajinan rajut khas Kalsel tembus pasar Singapura. (MJ-36/YKW)