Religi  

Kepala SPNF SKB Banjarbaru: Saya Tidak Tahu Kenapa Dibangun SKB di Situ

BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Dugaan terbengkalainya bangunan Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) milik Dinas Pendidikan Banjarbaru yang berada di Jalan Getah Tunggal Gunung Kupang, Kelurahan Cempaka, Kecamatan Cempaka, Banjarbaru, ternyata benar adanya (baca sebelumnya: Gedung SKB Cempaka Diduga Terbengkalai)

Saat dikonfirmasi koranbanjar.net langsung di Kantor SKB (eks SDN Kota Delapan Banjarbaru), Jalan Rambai, Kelurahan Guntung Paikat, Kecamatan Banjarbaru Selatan, Kamis (3/1/2019) pagi tadi, Kepala Satuan Pendidikan Non Formal (SPNF) SKB Banjarbaru, Sukardiono, membenarkan bahwa gedung SKB di Cempaka kini memang sudah tidak difungsikan lagi sejak tahun 2014 lalu.

Ia beralasan, tidak difungsikannya gedung SKB tersebut dikarenakan sulitnya akses jalan yang tidak dilewati angkutan umum, sehingga sebelumnya banyak murid SKB yang tidak mau bersekolah.

Dengan alasan tersebut, maka pihak SPNF SKB Banjarbaru telah memindah fungsi SKB di Cempaka itu ke SKB di Guntung Paikat.

“Kegiatan belajar di SKB itu dipindahkan ke gedung eks sekolah SDN Kota Delapan Banjarbaru karena siswa kejauhan untuk belajar di sana,” jelas Sukardiono kepada koranbanjar.net.

Namun lucunya, saat ditanya kenapa pada tahun 2009 lalu justru memilih membangun SKB di Jalan Getah Tunggal Gunung Kupang, mantan Kepala Seksi (Kasi) Sarana dan Prasarana Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru tahun 2009 itu mengaku tidak mengetahui alasannya.

“Saya tidak tahu alasannya kenapa dibangun gedung SKB di wilayah tersebut (Jalan Getah Tunggal Gunung Kupang), karena saya hanya menerima laporan pembuatan gedung SKB itu dari kepala sekolah SKB yang lama,” jawab Sukardiono.

Bahkan ia juga tidak bisa memastikan tentang status tanah bangunan SKB di Cempaka yang pembangunannya bersumber dari anggaran APBN 2009 itu.

“Saya lupa juga masalah status tanahnya apakah hibah pemko atau beli. Seingat saya tanah tersebut hibah pemko,” ujarnya.

Namun ia menyampaikan, SPNF SKB Banjarbaru telah berencana memanfaatkan gedung SKB tersebut untuk tempat pelatihan guru PAUD. (mj-031/dny)