Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kriminal & Peristiwa

Kapolri Dan Kapolda Kalsel Serahkan Ini Ke Panitia Haul

Avatar
255
×

Kapolri Dan Kapolda Kalsel Serahkan Ini Ke Panitia Haul

Sebarkan artikel ini

MARTAPURA, Koranbanjar.net – Kapolri Jendral Polisi Tito Karnavian melalui Kapolda kalimantan Selatan Brigjend Pol Rahmat Mulyana menyerahkan dua ekor sapi  kepada pihak panitia pelaksana haul ke 13 Abah Guru Sekumpul Martapura dalam regol pada Jum’at (23/03) pagi di halaman Mushola Ar Raudhah Sekumpul Martapura.

Tidak tanggung-tanggung Sapi jenis limusin dengan bobot 950 kilogram dan sapi jenis legon dengan bobot 850 kilogram, dengan total harga Rp85 juta.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Kepada koranbanjar.net, Brigjend Pol Rahmat Mulyana mengatakan, mengingat prediksi akan ada jutaan jemaah haul yang datang mengikuti prosesi pelaksanaan haul pihaknya berinisiatif untuk membantu agar bisa dimanfaatkan sebagai konsumsi para jama’ah.

“Ya kita sama-sama membantu, karena di mungkinkan dan diprediksi akan ada jutaan bahkan lebih jama’ah yang akan datang ke acara haul nanti, jadi semoga bisa dimanfaatkan sapi ini untuk konsumsi para jama’ah” ujarnya

Selain menyerahkan dua ekor sapi, kedatangan Jenderal Bintang Satu tersebut ke-sekumpul juga sekaligus meninjau persiapan keamanan di sekitar Mushola Ar-Raudhah. Lebih lagi, berkatan dengan rencana Presiden Republik Indonesia Joko Widodo yang juga akan berbaur bersama jamaah untuk mengikuti pelaksanaan acara haul pada Minggu Malam nanti.

“Jalur untuk presiden telah disiapkan oleh protokoler kepresidenan,  dan kedatangan beliau tidak untuk mengganggu jalannya acara haul, justru beliau menyemangati agar haul bisa berjalan dengan lancar” ungkapnya.

Meski Polri masuk di ring tiga dalam mengamankan acara haul nanti, namun menurut pengakuan Kapolda mereka mendapat arahan dari paspamres agar fleksibel dalam pengamanan nanti.  Dan petugas yang berjaga telah dipersiapkan  sebanyak 2.500 anggota.

“kita telah siapkan hampir 2.500 personil, terdiri dari Polres Rayon, di tambah Polda.  Terutama sepanjang jalur, kantong-kantong parkir, untuk pengaman Presiden, kita diminta untuk fleksibel saja, meski Polri masuk dalam ring tiga.  nantinya kita juga akan arahkan seumpama ada jama’ah yang telambat datang,” katanya

Selain itu Kapolda Kalsel juga menghimbau kepada para jama’ah agar nantinya selalu bersabar, mengingat di acara puncak akan ada kemacetan yang tidak bisa di hindari.

“Meski kita sudah berupaya namun diprediksi pasti akan ada kemacetan yang terjadi, untuk itu saya menghimbau kepada masyarakat atau jama’ah agar selalu bersabar,” pungkasnya

Sementara itu Kapolres Banjar, AKBP.Takdir Mattanete menambahkan,  kedatangan Kapolda Kalsel Brigjen Rahmat Mulyana ke-sekumpul  Martapura selain untuk menyerah kan dua ekor sapi, tapi juga memantau persiapan kesiapan pengamanan haul  diseputar wilayah Mushola Ar-Raudhah.

“Ya, bapak Kapolda pada Jum’at pagi ini datang ke sekumpul, untuk menyerahkan sumbangan  dua ekor sapi, satu ekor sapi dari bapak Kapolri, Jenderal Tito Karnavian satu ekor lagi dari bapak Kapolda sendiri yang diserahkan langsung kepihak panitia haul untuk membantu panitia semoga sumbangan ini dapat bermanfaat untuk jama’ah haul, mengingat akan banyaknya jama’ah haul yang datang dan tentu membutuhkan konsumsi yang banyak.  Kedatangan beliau juga untuk mengecek persiapan pengaman haul diseputar Mushola Ar-Raudhah,” ujarnya

Bantuan sumbangan dari Kapolda Kalsel Brigjend Rahmat Mulyana diterima langsung oleh imam Mushola Ar-Raudha Guru Sa’dudin. (sai/kie)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh